(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

bermain kartu huruf

Admin disdikpora | 06 Agustus 2021 | 343 kali

Diterbitkan : 21 November 2020 23:46
Sumber : Tulisan FITRIAH,S.Pd
Penulis : FITRIAH S.PD
Jenis Kontributor : PPG
RPP Terkait : RPPH DARING TEMA KEBUTUHANKU
Jenjang : PAUD/TK/RA
Kelas : PAUD
Mapel : Tematik

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan jembatan antara lingkungan keluarga dengan lingkungan masyarakat yang lebih luas yaitu jenjang pendidikan Sekolah Dasar dan lingkungan. PAUD Pada hakikatnya adalah pendidikan yang diselenggarakan dengaa metode bermain sambil belajar

. Program pendidikannya harus menyediakan berbagai program perkembangan kemampuan anak yang meliputi Kognitif, Bahasa, Sosial, Emosi, Fisik Motorik dan hendaknya menyediakan pengalaman belajar yang dapat menciptakan suasana yang menyenangkan, bermakna dan hangat bagi anak usia dini seperti yang diberikan oleh orang tua dilingkungan rumah.  

Usia dini merupakan fase kehidupan yang unik dengan karakter yang khas, baik secra fisik, psikis, sosial dan moral. Anak pada usia dini memiliki kemampuan belajar luar biasa khususnya pada awal kanak-kanak. Keinginan anak untuk belajar menjadikan anak aktif dan eksploratif. Anak kecil akan belajar berdaskan apa yang dia lihat dan denganr karena mereka adalah peniru ulung.

Masa kanak-kanak merupakan masa paling penting oleh karena itu mereka perlu pendampingan supaya dapat membentuk pondasi kepribadian yang akan menentukan masa selanjutnya bagi anak.

anak usia dini khususnya pada usia 4 sampai 6 tahun sangat mengaggumkan karena mampu memperkaya kosa katanya melalui proses pengulangan.

Kemampuan anak dalam mengenal huruf yang meliputi kemampuan berbicara, menyimak, membaca dan menulis merupakan suatu modal utama bagi seorang anak untuk dapat mengkomunikasikan pikiran dan keinginannya kepada orang lain, mengekspresikan diri dan untuk dapat mempelajari ilmu lain. Selain itu, banyak para orang tua dan masyarakat yang menuntut anaknya agar terampil membaca dan menulis setelah lulus Taman Kanak – Kanak, sehingga tumbuhnya kecenderungan baru yaitu mengajarkan membaca dan menulis di Taman Kanak – Kanak.

Banyak model atau media untuk mengenalkan dan mengajarkan Huruf Abjad pada siswa di kelas namun perlu disesuaikan dengan situasi serta materi pembelajaran yang disampaikan disini guru juga dituntut harus kreatif dan inofatif.

Hal yang melatarbelakangi masalah penelitian tindakan kelas pada anak usia dini di Kelompok B Taman Kanak-Kanak ANGGREK  Tahun pelajaran 2020 /2021 adalah karena tuntutan agar anak bisa membaca, menulis, dan berhitung juga kemampuan anak dalam mengenal huruf masih kurang optimal. Latar belakang masalah inilah yang menimbulkan ide dari peneliti untuk melaksanakan kegiatan pengenalan huruf dengan media kartu huruf agar anak dapat memperoleh pengalaman belajar yang bukan hanya menyenangkan namun sesuai dengan usia dan karakteristik perkembangan anak sebagai persiapan bagi anak untuk dapat memasuki jenjang pendidikan selanjutnya, juga bermakna sesuai usia dan tahap perkembangan anak sehingga dapat meningkatkan kemampuan mengenal huruf pada anak secara optimal

Media kartu huruf sangat baik untuk meningkatkan kemampuan anak usia dini mengenal huruf abjad, dan juga agar anak tidak kesulitan untuk melanjutkan kejenjang yang selanjutnya.

Sumber : https://ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id/artikel/bermain-kartu-huruf/