(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

Manfaat Memeluk Anak

Admin disdikpora | 13 Juni 2023 | 592 kali

PAUDPEDIA— Ayah, Bunda dan Sobat PAUD, “dipeluk” adalah kebutuhan jiwa anak yang perlu kita tunaikan. Pelukan bukan hanya sekedar ungkapan rasa kasih sayang tetapi memiliki banyak manfaat untuk perkembangan mereka. Sobat PAUD, yuk kita baca dengan seksama manfaat memeluk anak berikut ini:

  1. Meningkatkan perkembangan otak: pelukan termasuk sentuhan fisik yang dapat menstimulasi sensoris anak. Sentuhan ini  berperan penting untuk menstimulasi perkembangan otak mereka. 
  2. Membantu menenangkan anak saat tantrum. Pelukan tidak hanya baik untuk perkembangan otak dan pertumbuhan fisik anak, tetapi juga mendukung perkembangan emosional. Usia dini adalah usia yang tepat untuk mereka belajar bagaimana mengatur emosi mereka. hal ini juga dapat membantu anak mengontrol diri ledakan dan amarah yang berlebihan. 
  3. Meredakan stres dan kecemasan. Ketika seorang anak merasa cemas, takut, atau sedih, pelukan dapat menghibur dan menenangkan mereka, begitu juga dengan anak. Sentuhan fisik dapat meningkatan hormon bahagia yang membantu mengurangi tingkat stres.
  4. Membangun kelekatan. Memeluk anak adalah bentuk komunikasi tanpa kata yang ampuh antara orang tua dan anak. Ini membantu membangun ikatan emosional yang kuat, menciptakan hubungan saling percaya, dan mengembangkan rasa cinta yang mendalam di antara semua anggota keluarga.
  5. Meningkatkan rasa percaya diri: memeluk anak memberikan perasaan aman dan hangat. Ini membantu anak-anak merasa diakui dan penting. Perasaan inilah yang pada gilirannya dapat meningkatkan kepercayaan diri mereka. Rasa percaya diri ini membantu anak untuk lebih berani menjelajahi dan menghadapi tantangan dengan percaya diri.
  6. Anak menjadi lebih penyayang. Anak yang terbiasa memeluk atau dipeluk, akan menganggap hal ini sebagai ungkapan dari rasa kasih sayang. Dengan begitu, kemungkinan saat anak telah dewasa nanti mereka juga akan menjadi lebih empati dan penyayang, karena pelukan tersebut bisa mentransfer energi positif pada anak. 

Demikianlah beberapa manfaat memeluk anak. Nah selama ini berapa kalikah Ayah, Bunda dan Sobat PAUD memeluk anaknya?

Penulis    : Ifina Trimuliana
Kurator    : Retno Wulandari
Referensi 

Tembo, M. J. (2022). Navigating emotions in child welfare: Immigrant parents’ experiences and perceptions of involvement with child welfare services in Norway. International Social Work, 65(2), 254–267. https://doi.org/10.1177/0020872819897770
https://www.first5california.com/en-us/articles/the-benefits-of-hugging-your-child/