(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

TIPS MENGETAHUI KECERDASAN NATURALIS DI SATUAN PAUD

Admin disdikpora | 09 Maret 2023 | 286 kali

PAUDPEDIA – Ayah, Bunda dan Sobat PAUD, saat ini banyak anak yang lebih menyukai bermain gadget dalam aktivitas sehariannya, maka dari itu untuk mengurangi anak bermain gadget, anak perlu mengetahui, mengenali, atau memelihara tumbuhan bahkan hewan sebagai upaya menjaga kelestarian lingkungan sekitar agar terciptanya lingkungan yang ramah dan bersih. Dan yang lebih penting bermanfaat kepada orang lain terutama pada anak. Untuk itu kita akan membahas apa saja yang perlu dilakukan agar anak mampu mnegenali lingkungan sekitar.

  1. Orangtua mengajak anak bermain di taman atau  kebun agar anak bisa mengenali berbagai macam tanaman dan tumbuhan, karena disana anak-anak tidak hanya bermain mereka juga bisa mengeksplorasi alam secara bebas. Akan lebih baik lagi bila orangtua atau orang dewasa yang mendampingi menguasai banyak hal tentang tumbuhan yang ada disana sehingga dapat memberikan informasi kepada anak-anak tentang apa saja yang ingin diketahui. 
  2. Membimbing anak bagaimana cara menanam biji-bijian dan memetik buah yang ada di pohon serta membersihkan tanaman, menyiram tanaman dan memberi pupuk agar tetap subur dan tumbuh berkembang sehingga mereka semakin paham cara merawat tanaman. 
  3. Tunjukkan kepada anak berbagai macam spesies binatang dimana anak dapat belajar tentang tempat hidup binatang, ciri-cirinya, makanannya maupun bagaimana binatang tersebut berkembang biak. 
  4. Pola berpikir anak harus dilatih agar anak mampu mengetahui, mengenali dan memahami pentingnya merawat tanaman dan tumbuhan agar supaya menjadi tanaman yang baik dan menghasilkan bunga dan buah-buah yang baik. Dengan begitu anak bisa memahami cara merawat lingkungan dengan baik dan bermanfaat.
  5. Orangtua dan guru memiliki peran penting dalam membimbing anak agar selalu menjaga lingkungan baik itu kebun atau yang lainnya karena tumbuhan dan tanaman memiliki peran yang penting untuk memajukan sumber daya alam dengan begitu kehidupan manusia bisa lebih terjaga,

Ayah, Bunda dan Sobat PAUD, ketika anak terus dibimbing untuk menjaga kelestarian lingkungan dan mengembangkan pola pikir anak untuk terus merawat tumbuhan, tanaman ataupun binatang,  karena akan sangat memiliki dampak yang baik bagi kehidupan manusia dan kehidupan manusia akan semakin membaik.

Penulis : Muhammad Furqan Ashshiediqy

Editor : Ifina Trimuliana

Kurator :Retno Wulandari

Referensi : 

Gumitri, A., & Suryana, D. (2022). Stimulasi Kecerdasan Naturalis Anak Usia 5-6 Tahun melalui Kegiatan Life Science. Jurnal Obsesi?: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini6(4), 3391–3398. https://doi.org/10.31004/obsesi.v6i4.2334

sumber : https://paudpedia.kemdikbud.go.id/galeri-ceria/ruang-artikel/tips-mengetahui-kecerdasan-naturalis-di-satuan-paud?ref=MTI3NC00ZTI2OThkNjRlYjk=&ix=NDctNGJkMWM0YjRhZDEw