(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

Gaya Hidup Keren Anak SMP: Hemat, Sehat, dan Ramah Lingkungan dengan Tumbler

Admin disdikpora | 02 Desember 2025 | 61 kali

Gaya Hidup Keren Anak SMP: Hemat, Sehat, dan Ramah Lingkungan dengan Tumbler

Sobat SMP pernah nggak sih kalian kepikiran, berapa banyak botol plastik yang kita buang tiap hari? Bayangin deh, kalau tiap anak beli air mineral kemasan satu atau dua botol sehari, seminggu aja udah numpuk puluhan ribu botol di sekolah. Padahal, plastik diperkirakan membutuhkan waktu 100 hingga 500 tahun hingga dapat terdekomposisi (terurai) dengan sempurna. Kebayang kan betapa repotnya bumi kita kalau terus-terusan begini?


Nah, ada cara simpel banget yang bisa kita lakukan yaitu bawa tumbler sendiri. Jangan salah, kebiasaan kecil ini punya dampak besar, lho. Yuk, kita lihat kenapa tumbler itu keren banget : 


Pakai Tumbler Lebih Hemat 


Dengan tumbler, kita nggak perlu keluar uang buat beli minum pakai gelas plastik sekali pakai. Malah, ada beberapa tempat yang kasih diskon khusus kalau kita bawa tumbler sendiri. Jadi bukan cuma hemat, tapi bisa dapat bonus juga, Sobat! Bayangin aja, kalau setiap hari biasanya habis Rp5.000 buat beli air kemasan, dalam sebulan bisa hemat lebih dari Rp100.000. Uangnya bisa dipakai buat jajan lain atau nabung, kan?


Berpartisipasi Menjaga Lingkungan 


Pakai tumbler = nggak bikin sampah plastik baru.


Kalau nggak ada sampah plastik, artinya sampah ke TPA juga berkurang. Dan kalau sampah berkurang, otomatis lingkungan jadi lebih bersih dan terjaga. Simple banget, Sobat. Jadi kita nggak cuma minum, tapi juga ikut jadi bagian dari solusi buat masalah sampah plastik.


Menjaga Keberlangsungan SDA (Sumber Daya Alam) 


Tahukah Sobat SMP, plastik itu dibuat dari minyak dan gas bumi? Artinya, setiap kali kita pakai plastik sekali buang, kita juga ikut menghabiskan sumber daya alam (SDA) yang jumlahnya terbatas. Dengan tumbler, kita membantu mengurangi penggunaan plastik dan menjaga SDA supaya nggak cepat habis. 


Dan yang nggak kalah penting, bawa tumbler juga bisa jadi gaya hidup kece. Sobat SMP bisa pilih tumbler dengan warna atau desain yang sesuai selera, tempel stiker favorit, atau bahkan bikin challenge bareng teman-teman kelas, kayak “Seminggu Tanpa Plastik”. Seru banget, kan?


Jadi, mulai sekarang yuk biasain bawa tumbler ke sekolah. Ingat ya Sobat SMP, langkah kecil kita hari ini bisa kasih dampak besar buat masa depan bumi. Dari hal simpel kayak minum pakai tumbler, kita udah jadi pahlawan kecil untuk lingkungan!

Sumber : https://ditsmp.kemendikdasmen.go.id/ragam-informasi/article/gaya-hidup-keren-anak-smp-hemat-sehat-dan-ramah-lingkungan-dengan-tumbler