(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

DISIDKPORA BULELENG RAMPUNGKAN SOSIALISASI BOP PAUD TAHUN 2022 DI SEMBILAN KECAMATAN

Admin disdikpora | 25 Februari 2022 | 262 kali

DISIDKPORA BULELENG RAMPUNGKAN SOSIALISASI BOP PAUD  TAHUN 2022 DI SEMBILAN KECAMATAN 

Singaraja, Jumat 25 Februari 2022 | DISDIKTOAY

Sosialisasi BOP PAUD  tahun 2022 di hari pertama di Buka Oleh Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M didampingi   Kabid Pembinaan PAUD dan PNF, Ni Ketut Santrini, S. Sos Widyaprada Ahli Muda Sub Koordinator Unit Substansi Peserta Didik PAUD dan PNF, Eka Titi Suryani, SP, M. Pd bertempat di aula dinas dengan sebanyak 30 orang  dari TK negeri  Se -  Kabupaten Buleleng, kamis 8/2/22.


Sosialisasi  kedua dilaksanakan di aula disdikpora pada hari jumat  11 Februari 2022 dihadiri oleh SPNF SKB 1 orang  dan PKBM se-kabupaten Buleleng sebanyak 8 orang. Sosialisasi ketiga bertempat STIKES Buleleng dihadiri oleh PAUD Swasta terdiri dari Kecamatan kubutambahan sebanyak 11 orang dan PAUD Kecamatan Tejakula sebanyak 12 orang.


Dihari keempat Sosialisasi BOP PAUD tahun 2022 dilaksanakan pada hari selasa tanggal 15 pebruari 2022  bertempat di aula kantor Disdikpora Kabupaten Buleleng, dihadiri oleh PAUD swasta Kecamatan Sawan sebanyak 20 orang. Materi kebijakan dan arahan disampaikan oleh Kabid PAUD dan PNF, Ketut Santriani, S.Sos, dan secara teknis disampaikan oleh widya prada ahli muda sub koordinator subtansi peserta  didik PAUD dan PNF, Eka Titi Suryani, SP.M.Pd.


Hari kelima Sosialisasi BOP PAUD tahun 2022 dilaksanakan pada hari rabu tanggal 16  Februari 2022  bertempat di aula Disdikpora Kabupaten Buleleng , dihadiri oleh PAUD Swasta Kecamatan Buleleng  sebanyak 67 orang yang  terbagi menjadi 2 sesi, sesi  pertama 34 orang dan tsesi kedua  33 orang. Hari keenam dilaksanakan pada hari kamis tanggal 17 pebruari 2022  bertempat di aula disdikpora kecamatan Banjar dihadiri oleh korwil kecamatan banjar yang diwakilkan oleh penilik kecamatan banjar, PAUD Swasta  Kecamatan Banjar sebanyak 15 orang  yang terbagi menjadi dua sesi.Hari Ketujuh dilaksanakan pada hari jumat tanggal 18 pebruari 2022  bertempat di Aula TK Kusuma Putra Desa Ringdikit, Kecamatan Seririt  yang diikuti PAUD Swasta Kevamatan Seririt  Sebanyak 29 orang.Hari Kedelapan dilaksanakan pada hari selasa tanggal 22 pebruari 2022  bertempat di aula disdikpora Kabupaten Buleleng dihadiri oleh PAUD Swasta Kecamatan Busungbiu sebanyak 19 orang dan hari terakhir dilaksanakan pada hari rabu tanggal 23 pebruari 2022  bertempat di aula Disdikpora Kecamatan Gerokgak,  dihadiri oleh Korwil Kecamatan G erokgak, penilik dan  PAUD Swasta Kecamatan Gerokgak sebanyak 25 orang.


Secara umum sosialisasi ini dilaksanakan berdasarkan peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2022 tentang petunjuk teknis pengelolaan dana Bantuan Operasional Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini, Bantuan Operasional Sekolah, dan Bantuan Operasional Penyelenggaraan Pendidikan kesetaraan.Program BOP yang merupakan program utama Pendidikan Anak Usia Dini saat ini diharapkan mampu membantu dalam memenuhi biaya operasional Pendidikan  dan memberikan layanan pendidikan yang terjangkau dan bermutu.


 Dengan adanya program BOP ini diharapkan benar–benar dapat dilaksanakan secara maksimal dalam memajukan sekolah. Sehingga dapat mencetak peserta didik yang berbakat, cerdas dan berkarakter.Pengelolaan dana BOP harus secara profesional, akuntabel, transparan dalam artian dapat dikelola secara benar dan dapat dipertanggungjawabkan, yang paling penting tertib administrasi dan lakukan koordinaasi