KADISDIKPORA BULELENG HADIRI RAPAT KOORDNIASI PENYALURAN DAK FISIK TA 2022
Singaraja, Selasa 15 Februari 2022 | DISDIKTODAY
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika S.Pd, M.M menghadiri rapat Koordinasi Penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Tahun Anggaran 2022 bertempat di Ruang Rapat Unit IV Kantor Bupati Buleleng, selasa 15/2/22.
Rapat kali ini dipimpin langsung Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd. Sekda Buleleng secara umum menyampaikan agar pelaksanaan DAK Fisik Tahun 2022 dapat berjalan dengan baik dan dapat dipertanggungjawabkan dengan tetap mengacu pada peraturan yang berlaku.Ditegaskan kembali, para pimpinan OPD terkait yang menanggani DAK diharapkan selalu melakukan koordinasi agar bilamana ketika menemui persoalan seputar pengalokasian, pengelolaan dan akuntabilitas DAK bisa segera teratasi dan dapat diselesaikan tepat waktu.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum Setda Buleleng, Ir. Nyoman Genep, MT. Inspektur Daerah Kab. Buleleng, I Putu Karuna, S.H, Bappeda Kabupaten Buleleng, Kepala BPKPD Kabupaten Buleleng, dan KPPN Singaraja.Selain Disdikpora Kabupaten Buleleng, juga hadir SKPD pengampu DAK Fisik TA Lingkup Pemkab Buleleng diantarnya Dinas Kesehatan, Dinas Pekerjaan Umum Dan Tata Ruang, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman Dan Pertanahan, Dinas Pariwisata, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perdagangan, Perindustrian Dan Koperasi, Usaha Kecil Dan Menengah