(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PJ. BUPATI BULELENG RESMI LEPAS KONTINGEN BULELENG PADA PORSENIJAR PROVINSI BALI 2023

Admin disdikpora | 20 Juni 2023 | 490 kali

PJ. BUPATI BULELENG RESMI LEPAS KONTINGEN BULELENG  PADA PORSENIJAR PROVINSI BALI 2023

Singaraja, Selasa 20 Juni 2023 | DISDIKTODAY

Pagi ini, Kontingen Buleleng yang ikut dalam ajang Porsenijar Provinsi Bali Tahun 2023 secara resmi di lepas Penjabat Bupati Buleleng, Ir. Ketut Lihadnyana, M.M.A bertempat di Lobby Kantor Bupati Buleleng , Selasa, 20/6/23.


Saat memberikan motivasi kepada para atlet dan official,  Pj. Bupati Buleleng berharap Kontingen Buleleng Mampu Berlomba Atau Bertanding Dengan Mengerahkan Semua Kemampuan, Sehingga Berhasil Memenangkan Pertandingan Serta Merebut Medali, Apakah Itu Medali Emas, Perak Maupun Perunggu. Selanjutnya Dari Keinginan Pencapaian Target 75 % Dari Jumlah Atlit Dan Artis Porsenijar Kabupaten Buleleng Berhasil Memperoleh Medali.Para atlet harus bangga menjadi kontingen Buleleng, tunjukkan bahwa Buleleng mampu berprestasi di tingkat Provinsi. Selanjutnya Pj. Bupati Buleleng juga berharap para atlet bisa mengangkat peringkat Buleleng ke posisi 2 bahkan juara umum pada Porsenijar tahun ini.”Tunjukkan bahwa Buleleng bisa meraih prestasi yang membanggakan, raihlah medali sebanyak-banyaknya.Buktikan bahwa Buleleng Bisa”ungkapnya


Sementara itu, Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M. yang juga selaku Ketua Kontingen Kabupaten Buleleng saat membacakan laporan menyampaikan bahwa pada Porsenijar Tahun 202, Buleleng mengirim total 607 orang terdiri dari Atlit sebanyak 460 Orang, Artis sebanyak 36 Orang, Pelatih/Official sebanyak  72 Orang dan  Panitia sebanyak  39 Orang.Selanjutnya Kegiatan ini juga bertjuan untuk  memberikan media atau wadah bagi penyaluran minat dan bakat siswa di bidang olahraga, sekaligus sebagai media pembibitan bagi calon - calon atlit untuk berprestasi di tingkat daerah.


Kontingen Kabupaten Buleleng nantinya akan mengikuti 29 cabang olahraga dan 13 bidang seni yang dipertandingkan dan diperlombakan,  yaitu atletik, bulutangkis, catur, pencak silat, judo, renang, senam, sepak takraw, tenis lapangan, tenis meja, taekwondo, bola voli, bola voli Pasir, Bola Basket, Panjat Tebing, Karate, Cricket, Tarung Derajat, Woodball, Gate Ball, Panahan, Dansa, Kempo, Balap Sepeda, Petanque, Wushu, Kabaddi, Softball, Menembak dan Selam. Sedangkan ada 13 Bidang Seni yang akan  diperlombakan diantaranya Melukis, Tari Baris Manggala Yuda, Mesatua Bali, Alih Aksara Latin Ke Aksara Bali, Macepat, Mapidarta, Mekidung, Dharma Wacana, Mekekawin, Tari Margapati, Tari Cendrawasih, Tari Legong Kuntul, Tari Kebyar Duduk. Selain 29 Cabang Olahraga, Kabupaten Buleleng Juga Berkesempatan Untuk Mengikuti 6 Cabang Olahraga Yang Dieksebisikan, Yaitu Rugby, Xiangqi, Tinju, Pickle Ball, Bridge, Yongmodo.


Setelah dilepas secara resmi, Kontingen Kabupaten Buleleng akan berangkat hari ini untuk mengikuti acara pembukaan Porsenijar di Denpasar besok pada tanggal 21 Juni 2023 dan bertanding  dari tanggal 20 Juni sampai 27 Juni 2023.Dalam acara ini turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Buleleng, Gede Supriatna, S.H. Ketua Umum Koni Kabupaten Buleleng, I Ketut Wiratmaja, S.H., Forkopimda Kabupaten Buleleng.