(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

RATUSAN GURU PAUD IKUTI BIMTEK PENANGANAN DAN PENCEGAHAN STUNTING

Admin disdikpora | 07 Agustus 2023 | 859 kali

RATUSAN GURU PAUD IKUTI BIMTEK PENANGANAN DAN PENCEGAHAN STUNTING

Lovina, Senin 7 Agustus 2023| DISDIKTODAY


Pemerintah telah melakukan berbagai upaya dan melibatkan banyak sektor untuk menekan angka stunting. Pemahaman umum dalam mengentaskan stunting adalah memfokuskan pada upaya kesehatan yang merupakan faktor resiko. “Bagi kita di sektor pendidikan tentu mempunyai peran strategis dalam ikut menanggulangi stunting. para tenaga pendidik dalam hal ini guru paud akan berhadapan langsung dengan anak-anak dan para orang tua. pada suatu kesempatan tertentu bapak ibu mesti menyebarluaskan informasi terkait bagaimana pencegahan dan penanganan stunting itu. disamping juga para guru akan berhadapan dengan anak-anak yang mungkin saja terdeteksi stunting.Ayo cegah stunting itu penting”pungkas Sekdisdikpora Buleleng.


Hal tersebut merupakan isi sambutan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng yang dibacakan  Sekretaris Dinas, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd, M.A.P. saat hadir membuka secara resmi bimbingan teknis penanganan dan pencegahan stunting bagi guru PAUD Kabupaten Buleleng tahun 2023. 


Lebih lanjut, sebagai guru mestinya  punya pengetahuan dan kemampuan yang mumpuni tentang bagaimana menangani anak-anak dimaksud sehingga mereka mendapatkan pelayanan yang tepat. hal-hal tersebutlah yang perlu kita pahami bersama agar bisa bergerak selaras dan tepat. Dengan demikian maka saya harapkan bapak ibu peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan tekun sehingga nantinya mempunyai pemahaman dan persepsi serta semangat yang sama untuk dapat berkontribusi maksimal  di wilayah masing-masing sesuai tugas dan kewenangan yang dimiliki dalam pencegahan stunting menuju generasi unggul, indonesia hebat. 



Disisi lain, dari laporan Plt. Kabid Pembinaan PAUD dan PNF, Dra. Made Sri Suparmi menyampaikan bahwa Kegiatan Bimbingan Teknis Penanganan dan Pencegahan Stunting Bagi Guru PAUD Kabupaten Buleleng bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman Guru PAUD  tentang pentingnya penanganan dan pencegahan Stunting pada pendidikan anak usia dini, dalam rangka mendukung tumbuh kembang anak serta untuk  memenuhi salah satu indikator yang menjadi kewajiban Disdikpora Buleleng dalam berkontribusi terhadap Penanganan dan Pencegahan Stunting.


Peserta dari kegiatan ini secara keseluruhan berjumlah 120 orang yang merupakan perwakilan Guru PAUD dari Desa/Kelurahan se-Kabupaten Buleleng masing-masing 1 orang. Kegiatan akan dibagi menjadi 2 Angkatan dengan sebaran peserta untuk Angkatan I pada Tanggal 7 sampai 8 Agustus 2023 berjumlah 60 orang  dan Angkatan II pada Tanggal 9 sampai 10 Agustus 2023 berjumlah 60 orang,


Perlu diketahui bersama bahwa sebelumnya pada Tahun 2022, Disdikpora Kabupaten Buleleng  sudah melatih 28 orang peserta, selanjutnya pada Tahun 2023 ini kita menyasar 120 orang peserta, sehingga total peserta menjadi 148 orang dan telah tercapai target keterwakilan masing-masing Desa/Kelurahan se-Kabupaten Buleleng mempunyai guru PAUD yang pernah mengikuti bimbingan teknis penanganan dan pencegahan stunting dari Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng.

 

Sementara itu, kedepannya melalui kegiatan ini diharapkan peserta dapat menjadi narasumber, penyebar informasi dan juga sebagai seorang agen perubahan terkait dengan penanganan dan pencegahan stunting di Desa/Kelurahan Wilayah masing-masing. Dalam kegiatan ini turut hadir Kasi Kurikulum PAUD dan PNF, Komang Sudarsana, S.Pd., M.Pd., Widya Prada Ahli Muda Eka Titi Suryani, S.P. M.Pd. dan Kasi Kelembagaan dan Sarpras PAUD  dan PNF, Nyoman Widiari, S.E.