DUKUNG KONTINGEN BULELENG, KADISDIKPORA HADIR DALAM GELARAN TURNAMEN OLAHRAGA KORPRI PROVINSI BALI TAHUN 2022
Denpasar, Jumat 5 Agustus 2022 lDISDIKTODAY
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S. Pd, M. M berkesempatan hadir memenuhi undangan pembukaan Turnamen Olahraga KORPRI Provinsi Bali Tahun 2022 bertempat di Lapangan Tennis KONI Bali, Jalan Angsoka, Denpasar, Jumat 5/8/22.
Saat dihubungi via telepon oleh tim DISDIKTODAY, Kadisdikpora Made Astika menyampaikan bahwa kehadiran saat pembukaan ini adalah bentuk dukungan dan suport dari Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng. " Hal yang menarik adalah Kontingen Kabupaten Buleleng sebagian besar berasal dari rekan - rekan guru yang memang berkecimpung dalam Olahraga yang dipertandingkan. Jadi saya berharap Kontingen Kabupaten Buleleng bisa memberikan hasil yang terbaik dalam gelaran turnamen KORPRI Provinsi Bali Tahun 2022" ungkap Kadisdikpora Buleleng.
Kegiatan Turnamen Olahraga KORPRI Provinsi Bali Tahun 2022, serangkaian Hari Jadi Pemprov Bali ke-64 tahun 2022 secara resmi dibuka oleh Wakil Gubernur Bali, Prof. Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra.Dikutip dari laman website Pemerintah Provinsi Bali dijelaskan bahwa, Wagub Cok Ace menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Turnamen Olah Raga KORPRI. Hal ini tentu saja memberi dampak positif tidak hanya untuk menjaga kesehatan jasmani dan rohani tetapi juga mempererat rasa persahabatan dan persaudaraan di kalangan anggota KORPRI. Untuk itu, Wagub Bali berharap kegiatan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan, di tahun-tahun berikutnya dengan lebih meriah dengan lebih banyak cabang olahraga yang dipertandingkan.
Disisi lain, Sekretaris Daerah Provinsi Bali yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Bali menyampaikan bahwa turnamen olahraga KORPRI ini merupakan yang pertama dan dilakukan dengan gotong royong. Turnamen ini dilaksanakan selain untuk membangun jiwa raga yang sehat juga untuk mempersiapkan ASN yang nantinya akan mengikuti PORNAS KORPRI yang akan digelar tahun depan di Kota Semarang.
Perlu diketahui bersama bahwa dalam acara pembukaan ini turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M. Pd dan dari informasi dilapangan Kontingen Kabupaten Buleleng ikut serta bertanding di delapan (8) cabor Olahraga.Turnamen Olahraga KORPRI 2022 berlangsung dari tanggal 5-12 Agustus 2022 dan mempertandingkan delapan cabang olahraga diantaranya basket, sepakbola, futsal, tenis meja, catur, bulu tangkis, bola voli dan tenis lapangan.