(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

SELEKSI CALON PASKIBRAKA KABUPATEN BULELENG MULAI DIGELAR

Admin disdikpora | 14 Maret 2023 | 610 kali

SELEKSI CALON PASKIBRAKA KABUPATEN BULELENG MULAI DIGELAR


Singaraja, Kamis 14 Maret 2023 |DISDIKTODAY

Pagi ini Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng bersama Kesbangpol Kabupaten Buleleng menggelar seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka tingkat Nasional, Provinsi dan Kabupaten Tahun 2023 di GOR Bhuana Patra Singaraja, Kamis, 14/3/23.


Kegiatan seleksi calon Paskibraka dibuka secara resmi oleh Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng yang dalam hal ini diwakili Sekretaris Dinas, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd, M.A.P.Dalam pembacaan sambutan Kepala Dinas dapat disampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan atas dasar Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 Tentang Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.Seleksi Paskibraka Kabupaten Buleleng merupakan tahapan dalam rangka merekrut siswa yang terbaik serta memenuhi standar untuk menjadi perwakilan dari masing-masing sekolah perwakilan sebagai pasukan pengibar bendera pada hari Kemerdekaan Indonesia.


“Harapan kita bersama melalui seleksi yang kita lakukan ini dapat menghasilkan siswa siswi dari tingkat SMA dan SMK yang terbaik di tingkat Kabupaten.Selanjutnya, Sekretaris Disdikpora menambahkan bahwa siswa siswi yang lolos seleksi nantinya diharapkan tidak hanya terpilih pada tingkat Kabupaten, melainkan dapat terpilih ditingkat Provinsi hingga ditingkat Nasional.’jelas Sekdisdikpora Buleleng.


Perlu diketahui bersama bahwa total keseluruhan yang ikut dalam seleksi calon Paskibraka ini berjumlah 126 orang.Masing - masing Sekolah mengirimkan  minimal 4 orang terdiri dari 2 Pa dan 2 Pi atau lebih.Pesertanya sendiri berasal dari siswa  siswi SMA dan SMK Se - Kabupaten Buleleng.


Jika ditelisik lebih jauh, tahap pertama seleksi peserta melakukan pendaftaran sebagai calon Paskibraka pada laman website BPIP.Kemudian, hari ini pada tanggal 14 Maret 2023 peserta yang lolos administrasi online hadir guna melakukan pengukuran tinggi badan dan berat badan.Untuk tinggi badan putera minimal 170 cm sementara untuk Putri 165 cm.Dihari pertama seleksi peserta mengikuti kegiatan Samapta, tes Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Pantukhir.


Selanjutnya Peserta yang lolos saringan pertama berhak mengikuti tahapan seleksi berikutnya. Yaitu Tes Pembinaan Ideologi Pancasila, Tes Wawasan Kebangsaan, Tes Intelegensia Umum, Wawancara, serta Penelusuran Minat dan Bakat pada tanggal 20 Maret 2023 bertempat di SMK N 2 Singaraja.