(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

KADISDIKPORA BULELENG IKUTI UPACARA PERINGATAN HARI LAHIR PANCASILA TAHUN 2023

Admin disdikpora | 02 Juni 2023 | 5312 kali

KADISDIKPORA BULELENG IKUTI UPACARA PERINGATAN HARI LAHIR PANCASILA TAHUN 2023
Singaraja, Kamis 1 Juni 2023 l DISDIKTODAY
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M., mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Lobby Atiti Wisma Kantor Bupati Buleleng, Kamis, 1/6/23 pagi.


Bertindak sebagai Inspektur Upacara,  Penjabat Bupati Buleleng Ir.  Ketut Lihadnyana, M.M.A  menyampaikan bahwa sesuai dengan tema peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini adalah Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global, Pj. Bupati Buleleng kembali mengingatkan bahwa pada dasarnya manusia tidak bisa hidup sendiri. Dengan bekerjasama, saling bahu-membahu, dan menghormati, guna dapat berkontribusi positif dalam pembangunan Buleleng yang semakin tumbuh kuat dan maju.

Sementara Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng Gede Gunawan Adnyana Putra menjadi  Komandan Upacara.
Kegiatan Upacara Harlah Pancasila di hadiri seluruh Kepala perangkat daerah dan pegawai di lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng.Tanpak Hadir Sekretaris Disdikpora Kabupaten Buleleng bersama Para Kabid, Kasi dan Subkor lingkup kerja Disdikpora Kabupaten Buleleng.