(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

RATUSAN PELAJAR IKUTI TES KEBUGARAN SISWA INDONESIA

Admin disdikpora | 07 November 2023 | 905 kali

RATUSAN PELAJAR IKUTI TES KEBUGARAN SISWA INDONESIA


Singaraja, Selasa 7 November 2023 I DISDIKTODAY


Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng hari ini menyelenggarakan Tes Kebugaran Siswa Indonesia (TKSI) di Gor Bhuana Patra Singaraja, Selasa, (7/11).



Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.pd., M.M. hadir dan secara resmi membuka kegiatan ini.Dalam arahan dan sambutan Kadisdikpora Astika menyampaikan bahwa Kegiatan Tes Kebugaran Siswa Indonesia (TKSI) yang dilaksanakan kali ini guna menindaklanjuti surat Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Direktorat Pebdidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Nomor : 3340/C3/PP.01.06/2023 tanggal 23 Oktober 2023 dan Surat dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI).


Lebih lanjut, pada umumnya kegiatan Tes Kebugaran Siswa Indonesia (TKSI)  sebuah upaya peningkatan kesehatan peserta didik untuk melihat secara akurat tingkat kesehatan fisik.Kegiatan ini diikuti oleh dua kelas (kelas V) siswa dari SD N 1 Banjar Jawa sebanyak 50 orang beserta Guru Pembina/Guru Olahraga , untuk jenjang SMP ada dua kelas (kelas VII) dengan jumlah 70 orang beserta Guru Pembina/Guru Olahraga dari SMP N 3 Singaraja dan dari SMA N 1 Singaraja siswa dua kelas (kelas XI ) berjumlah 50 orang beserta Guru Pembina/Guru Olahraga.



Kadisdikpora Astika mengatakan bahwa Kegiatan  ini digelar selama sehari 7 November 2023 bekerjasama dengan Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Kabupaten Buleleng dalam rangka implementasi  Kaampanye Sekolah Sehat yang berfokus pada sehat fisik, banyak aktivitas yang dapat dilakukan peserta didikuntuk meningkatkan kebugaran. Kebugaran peserta didik mempengaruhi daya tahan tubuh, konsentrasi/fokus, memunculkan ide, kecepatan meberikan respon dan lain sebagainya.Maka dari pada itu, kegiatan ini merupakan tahap awal dari upaya peningkatan kesehatan peserta didik dengan melakukan Tes Kebugaran Peserta Didik untuk melihat secara akurat tingkat kesehatan fisik.



Perlu diketahui bersama bahwa hasil tes setiap peserta akan dikumpulkan dan akan diinput oleh operator melalui laman tksi.kemendikbud.go.id/tksi.Untuk pelaporan dan data hasil TKSI disampaikan kepada Tim TKSI pusat selambat-lambatnya pada tanggal 21 November 2023 secara online.Dalam kegiatan ini turut hadir Kabid Pemuda Olahraga, Putu Pasek Sujendra, S.Pd., Subkor Pembibitan dan Prestasi Olahraga,Nyoman Omy Anggreni, S.Sos, M.A.P.