UPACARA LINGKUP DISDIKPORA KABUPATEN BULELENG
Singaraja, Senin 4 April 2022 l DISDIKTODAY
Kegiatan Upacara pagi ini seijin Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng, di pimpinan oleh Kepala bidang PAUD dan PNF, NI Ketut Santrini, S.Sos sebagai pembina upacara.
Sebelum upacara selesai dilanjutkan dengan arahan dari Sekretaris Disdikpora Kabupaten Buleleng, Ida Bagus Gde Surya Bharata S.Pd, M.A.P Secara umum menyampaikan Terima kasih kepada seluruh peserta apel yang sudah antusias mengikuti kegiatan ini dan sudah menerapkan prokes pencegahan covid – 19.
Lebih lanjut, Sekretaris Disdikpora Buleleng juga menyampaikan terkait per tanggal 1 april 2022 kemarin ditetapkan kenaikan pajak mencapai 11 persen. Terkait dengan hal itu, pada triwulan satu pemerintah sudah terealisasikan dana hibah 2022, diharapkan seluruh bidang di disdikpora agar menyampaikan mengenai kenaikan pajak tersebut ke seluruh sekolah yang ada di kabupaten buleleng agar bisa wajib membayar pajak sesuai dengan aturan pemerintah. Untuk program triwulan 2 nanti dalam proses pembelian barang dan jasa di Disdikpora harus sesuai dengan alur proses pada Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang dimana mencakup dengan spesifikasi barang sesuai dengan standarisasi dari pusat. Diharapkan di masing-masing bidang agar lebih selektif memilih barang termasuk anggaran untuk pegadaan barang di sekolah kabupaten Buleleng.
Selanjutnya di Buleleng April ini sekolah sudah melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka seratus persen, mesikupun sudah bisa bersekolah kembali, disdikpora kabupaten Buleleng akan terus memantau implementasi prokes di masing-masing sekolah di kabupaten buleleng agar kondisi ini bisa bertahan secara bertahap menuju endemi