BIMTEK IMPLEMENTASI LESSON STUDY DAN LMS PROGRAM ORGANISASI PENGGERAK
Singaraja, Sabtu 4 Maret 2023 | DISDIKTODAY
Mewakili Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng, Sekretaris Dinas Ida Bagus Gde Surya Bharata membuka secara resmi kegiatan Bimbingan Teknis Implementasi Lesson Study dan Learning Management System yang diselenggarakan oleh Yayasan Pelita Semesta. Kegiatan yang berlangsung di Hotel Puri Saron, Lovina, Singaraja Sabtu 4 Maret 2023 menghadirkan beberapa narasumber dari praktisi dan akademisi yang berorientasi pada materi pelaksanaan Program Organisasi Penggerak (POP).
Dalam sambutannya Sekretaris Disdikpora Kabupaten Buleleng mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ibu Guru dan Kepala Sekolah yang telah mengikuti program POP selama kurang lebih 3 tahun dengan baik. Selanjutnya berharap apa yang telah didapatkan dalam intervesi program nantinya dapat meningkatkan kompetensi Bapak Ibu guru utamanya dalam proses belajar mengajar di sekolah. Hal ini karena pada prinsipnya pelaksanaan program organisasi penggerak adalah program kolaborasi gotong royong antara pemerintah dengan ormas pendidikan untuk bisa meningkatkan kompetensi guru yang nantinya bermuara pada peningkatan hasil belajar peserta didik khususnya dalam peningkatan kemampuan literasi dan numerasi.
Sementara itu, Ketua Yayasan Pelita Semesta Putu Eka Wilantara menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan bintek kali ini merupakan kegiatan akhir yang dilaksanakan oleh Yayasan Pelita Semesta selama 3 tahun terakhir. Pogram ini nantinya akan dilaksanakan secara bertahap per wilayah sekolah sasaran POP di wilayah Timur, Tengah dan Barat, sebanyak 20 sekolah dengan peserta sebanyak 220 orang guru di masing-masing sekolah dan kepala sekolah kegiatan yang berlangsung sehari-hari ini juga dihadiri Pengawas Pendamping Lapangan dari BPMP Provinsi Bali.