(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PELATIHAN MENULIS BERSAMA DUTA BACA INDONESIA

Admin disdikpora | 11 Februari 2022 | 237 kali

PELATIHAN MENULIS BERSAMA DUTA BACA INDONESIA



Singaraja, 11 Februari 2022 l DISDIKTODAY


Mewakili Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng,  Jumat siang hadir Kasi Kurikulum SMP,  Ketut Suardika, S. H memenuhi undangan pembukaan pelatihan menulis bersama  Duta Baca Indonesia bertempat di Gedung Wanita Laksmi Graha, Singaraja, 11/2/22.


Kegiatan ini di buka secara resmi Bupati Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Setda Buleleng, Ir. Nyoman Genep, MT. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya menumbuhkan minat menulis masyarakat untuk meningkatkan literasi yang bermuara pada kesejahteraaan masyarakat. 


Melwlui kegiatan ini, diharapkan  kepada generasi muda agar tetap membaca dan menulis walaupun  ditengah perkembangan teknologi yang sangat pesat. Disela - sela acara salah satu siswa dari SMP N 2 Kubutambahan berkesempatan membacakan puisi dengan judul "Literasi Harga Mati", hal ini menunjukkan bahwa siswa Buleleng masih memiliki minat baca dan menulis yang cukup tinggi dan bisa melahirkan sebuah karya seni.