SOSIALISASI SURAT KEPUTUSAN KEPALA DISDIKPORA KABUPATEN BULELENG TERKAIT DENGAN P3K
Buleleng, Selasa 4 Januari 2022 | DISDIKTODAY
Hari ini Dinas Pendidikan Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng mengadakan Sosialisasi Terkait dengan Surat Keputusan Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng nomor : 420/10672/Skrt/XII/2021 terkait dengan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) . Dihari pertama pada tanggal 4 Januari 2022 untuk di wilayah timur kegiatan ini menyasar Kecamatan Kubutambahan dan Tejakula sedangkan di wilayah barat dimulai dari kecamatan Seririt dan Gerokgak dengan mengundang seluruh Kepala Sekolah SD dan SMP se- Kabupaten Buleleng
Untuk diwilayah timur, seijin Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng, kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Dinas, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd, M.A.P didampingi Kasi GTK SD Ketut Suardika, S.H bertempat I Aula Korwil Disdikpora Kabupaten Buleleng.Sedangkan untuk di wilayah barat hadir Kabid Pembinaan GTK, I Nyoman Sutama, S.Pd, M.Pd didampingi KAsi GTK SMP, Wayan Widiada, S.E.
Kegiatan ini dilaksanakan dari hari selama sampai dengan Kamis, 6 Januari 2022 menyasar seluruh kecamatan yang ada Kabupaten Buleleng.Lebih lanjut kegiatan ini dilaksanakan sehubungan dengan kebijakan pengadaan formasi ASN PegawaiPemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Fungsional Guru Jenjang SD dan SMP Tahun 2021 di Kabupaten Buleleng.