DISDIKPORA BULELENG GELAR SOSIALISASI PENDIDIKAN ANTI KORUPSI, PERENCANAN BERBASIS DATA DAN BOP PAUD TAHAP 2 SATUAN PAUD
Gerokgak, Kamis 4 Agustus 2022 | DISDIKTODAY
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng menggelar pertemuan dengan perwakilan lembaga satuan PAUD Negeri dan Swasta bertempat di alua kantor Desa Pengulon, Kecamatan Gerokgak, Kamis 4/8/22.
Pertemuan ini dimaksudkan dalam rangka tindak lanjut atas dirilisnya Aplikasi Jaga.Id KPK RI untuk Satuan Pendidikan jenjang PAUD sebagai upaya dalam pelaporan Implementasi Pendidikan Anti Korupsi (PAK) di masing-masing satuan pendidikan serta dirangkai dengan sosialisasi realisasi penggunaan dana BOP PAUD tahap 2 berdasarkan update dapodik versi 2023.a dan Perencanaan Berbasis Data.
Pertemuan ini diinisiasi oleh Subkor Perencanaan dengan mengandeng Substansi Peserta Didik PAUD dan PNF Disdikpora Kabupaten Buleleng.Sebelumnya acara secara resmi dibuka oleh Kabud PAUD dan PNF, Ni Ketut Santrini, S.Sos mewakili Kepala Disdikpora sekaligus menyampaikan materi tentang Perencanaan Berbasis Data di Satuan PAUD.
Tujuan Utama dari Perencanaan Berbasis Data (PBD) adalah Perubahan perilaku satuan PAUD dalam melakukanperencanaan dan penganggaran. Melalui Penguatan kapasitas satuan PAUD dalam melakukanpengelolaan sumber daya melalui perencanaan berbasis data, agar terjadi peningkatan kualitas layanan secara berkelanjutan. Khusus untuk satuan PAUD, proses PBD dimulai dengan melakukan Evaluasi Diri dan hasilnya digunakan untuk
meningkatkan kualitas layanannya. Satuan PAUD didorong untuk melakukan evaluasi diri secara jujur (tidak akan adapenilaian dari pihak eksternal), agar dapat melakukan perencanaan dan penganggaran sumber daya berbasis kebutuhan yang berkelanjutan.
Disisi lain, Eka Titi Suryani, S.P, M.Pd selaku widya prada ahli muda /koordinasi subtansi peserta didik PAUD dan PNF menyampaikan materi tentang Sosialisasi BOP PAUD Tahap II Tahun 2022. Sementara itu, untuk materi bimbingan teknis implementasi Pendidikan Anti Korupsi menggunakan Jaga.id disampaikan oleh Teddy staf dari Subkor Perencanaan.
Dari informasi dilapangan,untuk kecamatan lainnya kegiatan serupa akan dilanjutkan pada tanggal 8,9, dan 10 Agustus 2022 dengan mengundang satu orang peserta perwakilan lembaga.