PAUD BULELENG ERA DIGITAL: MANFAATKAN TIK UNTUK PEMBELAJARAN YANG LEBIH MENARIK
Singaraja, Selasa 17 September 2024 | DISDIKTODAY
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng menggelar sebuah workshop "Pengembangan Model-Model Pembelajaran Inovatif untuk Jenjang Pendidikan Anak Usia Dini Kabupaten Buleleng Tahun 2024". Acara ini dilaksanakan pada tanggal pada tanggal 17 sampai dengan 20 September 2024 bertempat di The Grand Vilandra Resort Jl.Raya Seririt – Singaraja Desa Tukadmungga Kecamatan Buleleng.
Dari laporan Kabid Pembinaan PAUD dan PNF, yang dalam hal ini diwakili Kasi Peserta Didik dan Kurikulum PAUD dan PNF, Eka Titi Suryani, SP., M.Pd menyampaikan bahwa Workshop ini dihadiri oleh berbagai stakeholder pendidikan, dengan total peserta 100 orang dari unsur Pendidik Anak Usia Dini dan Pengasuh Kelompok Bermain.Kegiatan ini dibagi menjadi dua sesi, untuk sesi pertama ada angkatan pertama yang ikut pada tanggal 17 sampai dengan 18 September 2024 berjumlah 50 orang, sementera itu sesi 2 ditujukan untuk angkatan kedua pada tanggal 19 sampai dengan 20 September 2024 sebanyak 50 Orang .
Secara garis besar wokshop ini akan mengulas Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam pendidikan dan juga pemanfaatan akun layanan Pendidikan (belajar.id) menjadi salah satu kunci utama dalammeningkatkan kualitas pembelajaran di era digital. Pemanfaatan TIK dan akun akses layanan pendidikan memungkinkan guru untuk menyampaikan materi pembelajaran dengan lebih lebih menarik, interaktif, efektif, dan menyenangkan bagi anak usia dini.
Tujuan utama dari workshop ini adalah untuk memperkenalkan dan mengembangkan model-model pembelajaran inovatif yang dapat diterapkan pada jenjang pendidikan anak usia dini untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas pendidikan di daerah tersebut.
Sementara itu, dalam pembacaan sambutan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, yang dalam hal ini diwakili Sekretaris Dinas, Ida Bagus Surya Bharata, S.Pd., M.A.P menyampaikan pentingnya inovasi dalam pendidikan anak usia dini. "Pendidikan anak usia dini merupakan fondasi penting dalam pembentukan karakter dan potensi anak-anak kita. Melalui workshop ini, kami berharap dapat memperkenalkan model-model pembelajaran yang tidak hanya kreatif tetapi juga efektif dalam merangsang perkembangan kognitif dan sosial anak-anak," ujar Sekdis Gus Surya.
Lebih lanjut pihaknya mengungkapkan bahwa Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng terus mendorong para guru untuk memanfaatkan TIK, termasuk Akun Belajar.id, dalam proses pembelajaran.Melalui Akun Belajar.id, anak-anak dapat mengakses berbagai konten edukasi yang menarik seperti cerita interaktif, lagu anak-anak, dan permainan yang mengasah kemampuan kognitif dan motorik. Selain itu, platform ini juga memungkinkan anak-anak untuk berinteraksi dengan teman sebaya secara daring.
"Kami berharap dengan adanya pembelajaran digital, anak-anak dapat lebih mudah memahami konsep-konsep yang diajarkan. Selain itu, mereka juga dapat mengembangkan keterampilan abad 21 seperti kreativitas, kolaborasi, dan komunikasi,”jelasnya
Selama empat hari, peserta workshop mengikuti berbagai sesi pelatihan dan diskusi yang dipandu oleh para ahli pendidikan dan praktisi berpengalaman. Narasumber pada Workshop Pengembangan Model-model Pembelajaran Inovatif Jenjang Pendidikan Anak usia Dini Kabupaten Buleleng tahun 2024 bekerjasama dengan Kapten Provinsi Bali dan Co Kapten Kabupaten Buleleng.