(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA

Admin disdikpora | 01 Oktober 2023 | 559 kali

UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA


Singaraja, 1 Oktober 2023 l DISDIKTODAY

Penjabat Bupati Buleleng, Ir. Ketut Lihadnyana, M.M.A. bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 bertempat di halaman depan kantor Bupati Buleleng, Minggu (1/10)


Tahun ini, tema yang diusung dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila adalah “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”. Makna yang terkandung yakni Pancasila merupakan dasar negara dan pemersatu bangsa serta menjadi landasan bagi pembangunan nasional untuk mewujudkan Indonesia yang maju.


Hadir menjadi peserta upacara Forkopimda Kabupaten Buleleng, Pimpinan SKPD dan BUMD Kabupaten Buleleng, serta pejabat eselon III jajaran pemerintah Kabupaten Buleleng