(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PENYULUHAN KEMAHIRAN BERBAHASA INDONESIA BAGIG URU SD SE-KABUPATEN BULELENG TAHUN 2023

Admin disdikpora | 26 Mei 2023 | 767 kali

PENYULUHAN KEMAHIRAN BERBAHASA INDONESIA BAGIG URU SD SE-KABUPATEN BULELENG TAHUN 2023


SINGARAJA, JUMAT 26 MEI 2023 | DISDIKTODAY

Siang Ini, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng Made Astika, S.Pd., M.M didampingi Oleh Kasi Kurikulum Bidang SD I Ketut Agus Susilawan, S.Pd., M.Pd,  menghadiri dan membuka Kegiatan Penyuluhan Kemahiran Berbahasa Indonesia Bagi Guru SD Se-Kabupaten Buleleng yang diadakan di Ruang pertemuan Yayasan Dana Punia Singaraja (26/5/23).

kegiatan Penyuluhan Kemahiran Berbahasa

Indonesia bagi Guru SD se-Kabupaten Buleleng

Tahun 2023 ini diselenggarakan oleh Balai Bahasa

Provinsi Bali berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten

Buleleng, melalui Bidang Pembinaan Sekolah Dasar

(PSD) pada Seksi Kurikulum Sekolah Dasar (SD).


Dalam Penyampaian Made Astika, Guru sangat

penting memahami mengenai kaidah bahasa

Indonesia sesuai Pedoman Umum Bahasa Indonesia

yang berlaku. Guru juga perlu mengetahui dan memahami mengenai persoalan-persoalan bahasa

yang masih banyak disalahartikan oleh masyarakat,

dan pentingnya pengetahuan kebahasaan dalam

menunjang profesi dan menjalankan tugas sebagai

guru, terlebih lagi dengan adanya kewajiban

menulis karya ilmiah bagi guru.


"Para guru sudah selayaknya

mampu berbahasa Indonesia secara baik dan benar

supaya ilmu pengetahuan yang diajarkan dapat

diterima dan dipahami dengan benar pula oleh para

siswa" ucapnya.



Dalam kegiatan ini, sebanyak 40 Guru Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar di wilayah Kabupaten Buleleng untuk memantapkan ilmu Kebahasaaan mereka.




Harapannya kepada guru-guru, dapat

mengikuti kegiatan dengan sebaik-sebaiknya serta

dapat melakukan desiminasi kepada seluruh

stakeholder pendidikan sesuai jenjangnya serta

mampu mengajarkan materi yang telah dibelajarkan

tersebut kepada peserta didik.