(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PLT. KADIS ARIADI KUKUHKAN PENGURUS K3S PAUD DAN PKG PAUD KABUPATEN BULELENG PERIODE 2025-2029

Admin disdikpora | 16 April 2025 | 429 kali

PLT. KADIS ARIADI KUKUHKAN PENGURUS K3S PAUD DAN PKG PAUD KABUPATEN BULELENG PERIODE 2025-2029



Buleleng, Rabu 16 April 2025 l DISDIKTODAY 


Plt. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng, Putu Ariadi Pribadi, S. STP., M. A. P., secara resmi mengukuhkan Pengurus Kelompok Kerja Kepala Satuan (KKKS) PAUD dan Pengurus Pusat Kegiatan Gugus (PKG) PAUD Kabupaten Buleleng untuk masa bakti 2025-2029 sekaligus membacakan ikrar sumpah pengurus. 



Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah jajaran Disdikpora Kabupaten Bulleneg serta pemangku kepentingan bidang pendidikan anak usia dini (PAUD) Kabupaten Buleleng berlangsung di Aula Koordinator Wilayah (Korwil) Disdikpora Kecamatan Buleleng pada Rabu pagi (16/4).



Plt. Kadis Ariadi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus yang baru dikukuhkan. Dirinya berharap agar kepengurusan yang baru ini dapat membawa semangat dan inovasi baru dalam memajukan kualitas pendidikan PAUD di Kabupaten Buleleng.



"Saya mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus KKKS PAUD dan PKG PAUD Kabupaten Buleleng periode 2025-2029 yang baru saja dikukuhkan. Amanah ini adalah tanggung jawab besar untuk memastikan tumbuh kembang anak-anak usia dini di Buleleng mendapatkan pendidikan yang berkualitas dan holistik," ujar Plt. Kadis Ariadi.



Lebih lanjut, Plt. Kadis Ariadi menekankan pentingnya sinergitas dan kolaborasi antara KKKS PAUD, PKG PAUD, Disdikpora, serta seluruh elemen terkait dalam menciptakan ekosistem pendidikan PAUD yang kondusif. Beliau juga menyoroti peran strategis kepala satuan PAUD dan para guru PAUD dalam memberikan fondasi pendidikan yang kuat bagi generasi penerus bangsa.



Sementara itu, Bunda PAUD Kabupaten Buleleng, Ny. Wardhany Sutjidra, turut hadir dan memberikan sambutan hangat. Dalam sambutannya, Ny. Wardhany Sutjidra menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan komitmen para pengurus KKKS PAUD dan PKG PAUD dalam memajukan pendidikan anak usia dini di Buleleng.



"Pendidikan anak usia dini adalah investasi masa depan. Saya berharap dengan terbentuknya kepengurusan KKKS PAUD dan PKG PAUD yang baru ini, kita dapat semakin memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk mewujudkan PAUD yang berkualitas, inklusif, dan menyenangkan bagi seluruh anak-anak di Kabupaten Buleleng," Ujar Ny. Wardhany Sutjidra.



Acara pengukuhan ini diharapkan menjadi momentum penting dalam meningkatkan kualitas pengelolaan dan penyelenggaraan pendidikan PAUD di Kabupaten Buleleng, demi terwujudnya generasi emas yang cerdas, kreatif, dan berkarakter.