(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

BUKA RAKORDIKPORA, KADIS ASTIKA KOMITMEN BANGUN KUALITAS PENDIDIKAN, KEPEMUDAAN DAN KEOLAHRAGAAN

Admin disdikpora | 02 April 2024 | 1670 kali

BUKA RAKORDIKPORA, KADIS ASTIKA KOMITMEN BANGUN KUALITAS PENDIDIKAN, KEPEMUDAAN DAN KEOLAHRAGAAN 


Singaraja, Selasa 2 April 2024 | DISDIKTODAY

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd., M.M. secera resmi emmbuka kegiatan  Rapat Koordinasi Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Rakordikpora) tahun 2024 di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja, Selasa(2/4)


Dalam sambutannya Kadis Astika mengajak seluruh peserta agar berpartisipasi aktif memberikan masukan serta  inovasi dalam penyusunan rencana kerja Disdikpora Buleleng di tahun 2025.Dengan partisipasi semua pihak serta komitmen bersama diharapkan dapat membangun dunia Pendidikan kepemudaan dan keolahragaan secara merata di Kabupaten Buleleng. Lebih lanjut, dirinya menjelaskan bahwa  bahwa Rapat Koordinasi Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Rakordikpora) ini merupakan momentum penting untuk menyatukan pola pikir dari berbagai stakeholder baik dimulai dari guru, kepala sekolah, komunitas pendidikan, instansi pemerintah dan lembaga swasta dalam mendukung pembangunan pendidikan, kepemudaan dan keolahragaan yang lebih berkualitas. 


“Rakordikpora kali ini menjadi sebuah komitmen bagi kami untuk memantapkan Rapor Pendidikan Daerah sebagai indikator dalam perencanaan dan pemenuhan SPM (standar pelayanan minimal) urusan pendidikan tahun 2025. Hal tersebut nantinya  menjadi referensi utama sebagai dasar analisis bagi satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga di daerah dalam merancang program dan kegiatan. ” ujarnya 


Disisi lain,  dalam laporan Sekretaris Disdikpora Buleleng, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd., M.A.P. menyampaikan bahwasannya tujuan dari pelaksanaan Rakordikpora kali ini adalah guna menyamakan persepsi pemangku kepentingan di bidang Pendidikan olahraga dan kepemudaan di Kabupaten Buleleng tentang berbagai kebijakan dengan skala prioritas dalam rangka meningkatkan koordinasi, konsulidasi dan penyusunan strategi percepatan implementasinya.


Terkait hal tersebut maka sangat penting dalam kegiatan ini mengungdang seluruh kepala sekolah jenjang Pendidikan TK, SD sampai dengan SMP se- Kabupaten Buleleng, PKBM dan juga SKPD terkait penyusunan rencana kerja Disdikpora Buleleng. Lebih lanjut,  kegiatan Rakordikpora yang berlangsung selama dua hari ini dimulai dari tanggal 2 sampai dengan 3 April 2024 diharapkan menghasilkan program-program inovasi cemerlang dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan kepemudaan dan olahraga di Kabupaten Buleleng. 


Perlu diketahui bersama bahwa Peserta kegiatan Rapat Koordinasi Pendidikan  Pemuda dan Olahraga Tahun 2024 berjumlah 893 (Delapan ratus sembilan puluh tiga) orang. Dalam Kegiatan ini juga mengundang Kepala BPMP Provinsi Bali, Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Bali, Dewan Pendidikan Kabupaten Buleleng serta instansi vertikal dan pemangku Pendidikan lainnya.