(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PENYUSUNAN SOAL SUMATIF DAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS DIGITAL (CANVA & WORD WALL)

Admin disdikpora | 27 Maret 2023 | 764 kali

PENYUSUNAN SOAL SUMATIF DAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS DIGITAL (CANVA & WORD WALL) 


Singaraja, Senin, 27 Maret 2023 | DISDIKTODAY

Pagi ini bertempat di SMP N 3 Singaraja, mewakili Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng hadir Kasi Kurikulum SMP, Ketut Suardika,  S.H. didampingi Pengawas SMP Disdikpora Buleleng, Drs. I Gusti Agung Oka Yadnya. M.Pd dan Kepala SMP N 3 Singaraja, Gede Sumatra Jaya, S.Pd., M.Pd., guna membuka secara resmi kegiatan Workshop dengan Tema Penyusunan Soal sumatif dan Pembuatan Media Pembelajaran berbasis Digital (Canva & Word Wall) 


Peserta daeri kegiatan  ini adalah guru-guru SMP N 3 Singaraja dilaksanakan selama 3 hari dimulai dari senin, 27 Maret sampai dengan Jumat, 30 Maret 2023.Kegiatan Penyusunan soal ujian sumatif ini dimaksudkan untuk meningkatkan mutu soal ujian sehingga dapat memenuhi standar nasional. Soal yang bermutu, salah satu indikatornya adalah tingkat Validitas dan realibilitas yang tinggi. Tujuan penyusunan soal secara terpusat ini dapat mengukur kompetensi perserta didik dan capaian standar kompetensi peserta didik dan capaian standar kompetensi lulusan yang dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan peningkatan mutu pendidikan.


Sementara itu, Pembuatan Media Pembelajaran berbasis Digital (Canva & Word Wall) diharapkan nantinya menjadi wadah bagi guru dalam menciptakan pembelajaran yang menyenangkan, sehingga peserta didik tidak akan merasa bosan dengan materi yang disampaikan, karena wordwall menyediakan template yang beragam. Selain itu wordwall juga cocok untuk merancang evaluasi untuk menilai tingkat pemahaman siswa.


Dengan menggunakan Wordwall guru dapat membuat game edukasi untuk mengatasi kejenuhan peserta didik selama mengikuti pembelajaran, sehingga peserta didik menjadi lebih aktif dalam menerima materi pembelajaran. Wordwall dirancang  untuk membuat game edukasi berbasis kuis yang dapat membantu guru dalam mengukur tingkat pemahaman peserta didik.