(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

KADISDIKPORA BULELENG IKUTI RAKOR PERSIAPAN PELAKSANAAN SELEKSI TEKNIS PENILAIAN KESESUAIAN UNTUK JF GURU PPPK TAHUN 2022

Admin disdikpora | 19 November 2022 | 316 kali

KADISDIKPORA BULELENG IKUTI RAKOR PERSIAPAN PELAKSANAAN SELEKSI TEKNIS PENILAIAN KESESUAIAN UNTUK JF GURU PPPK TAHUN 2022


Jakarta, Sabtu 19 November 2022 l DISDIKTODAY

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S. Pd, M. M mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi dalam rangka Persiapan Pelaksanaan Seleksi Teknis Penilaian Kesesuaian untuk Jabatan Fungsional Guru PPPK Tahun 2022  bertempat di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, Sabtu, 19/11/22.


Kegiatan yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset, dan Teknologi berfokus pada pembahasan Verval Penempatan P1 dan P2 serta Penilaian observasi P3 dari Calon P3K guru. 


Lebih jelas, disebutkan bahwa  Penilaian tidak ada hubungannya dengan  intelektual, tetapi lebih kepada Behavior (tingkah laku) yaitu sikap atau perilaku seorang guru dalam kehidupan sehari-hari dalam melaksanakan proses pembelajaran di Satuan Pendidikan. Penilaian observasi dilakukan oleh Kepala Sekolah, Guru Senior dan Pengawas Sekolah.


Dalam kesempatan ini juga diberikan arahan tentang verval dokumen dalam schedule masa sanggah pendaftaran P2 dan P3.Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan tahapan dan mekanisme pelaksanaan seleksi PPPK untuk JF Guru dapat dipahami sehingga pemenuhan kebutuhan jabatan fungsional guru melalui pengangkatan PPPK dapat terpenuhi.