(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

KADISDIKPORA BULELENG : PENGUNAAN DAK FISIK 2023 AGAR TEPAT GUNA DAN SASARAN

Admin disdikpora | 26 April 2023 | 869 kali

KADISDIKPORA BULELENG : PENGUNAAN  DAK FISIK 2023 AGAR TEPAT GUNA DAN SASARAN 


Singaraja, Rabu 26 April 2023 l DISDIKTODAY

Pagi ini Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M. secara resmi membuka Rapat Koordinasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Tingkat SD Tahun 2023 bertempat di Aula Korwil Disdikpora Kecamatan Buleleng, Rabu, 26/4/23.

Lebih Lanjut, Kadisdikpora Made Astika saat memberikan sambutan dan arahan menjelaskan bahwa perlu diketahui bersama bahwa Dana Alokasi Khusus ( DAK ) Fisik Bidang Pendidikan 2023 direncanakan mencangkup revitalisasi sarana prasarana serta pembangunan Sekolah baru untuk mendukung peningkatan partisipasi siswa dan pembelajaran berkualitas yang inklusif.

Penggunaan DAK fisik diharapkan dapat  meningkatkan layanan pendidikan dengan mendukung kebijakan zonasi layanan pendidikan.Peran dari kepala sekolah dan operator Dapodik ini dapat menentukan apa persoalan yang dihadapi sekolah, yang kemudian diinput secara update dalam suatu program dan program itulah nanti yang menjadi dasar pertimbangan dari pemerintah pusat untuk mengalokasikan DAK. Teruntuk komite sekolah sebagai relasi atau partner kerja di Sekolah terkait adanya  hal hal berhubungan dengan pendidikan diharapkan senantiasa memberikan  masukan kepada kepala Sekolah dan Kepada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga.

Terakhir Kadisdikpora Made Astika berharap bagi seluruh peserta, khususnya sekolah-sekolah penerima alokasi dana DAK Fisik Bidang Pendidikan agar dapat lebih memahami dan melaksanakan kegiatan dengan tepat sarsaran, efektif dan efisien seluruh proses kegiatan mulai dari penyiapan rencana, pelaksanaan, sampai dengan penyusunan pelaporan yang tepat waktu.

Sementara itu,  Kabid Pembinaan SD, Dra. Made Sri Suparmi saat menyampaikan laporan mengungkapkan bahwa tujuan dari rapat koordinasi ini yang pertama untuk menyamakan persepsi dan pola pikir guna kelancaran DAK Fisik 2023, yang kedua para peserta memahami mekanisme  pelaksanaan kegiatan, dan yang terakhir bersama - sama mengawasi kegiatan di sekolah yang dilakukan oleh pihak penyedia.

Kegiatan rapat koordinasi ini dilaksanakan sehari tanggal 26 April 2023 dan dibagi menjadi dua sesi.Untuk sesi pertama dimulai dari jam 8 Pagi sampai jam 1 siang diikuti Kecamatan Tejakula, Kubutambahan, Sawan, Banjar dan Seririt, sedangkan untuk sesi 2 diikuti peserta dari Kecamatan Sukasada, Buleleng, Bususngbiu dan Gerokgak.Sementara itu untuk materi yang disampaikan antara lain penjelasan Juknis DAK dan  Penjelasan Mekanisme Pelaksanaan Kegiatan DAK Tahun 2023.Turut hadir Kasi Kelembagaan dan Sarpras SD, Gede Bani Purbawa, S.T. beserta Staf.