(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SMP NEGERI 4 GEROKGAK

Admin disdikpora | 03 November 2023 | 1025 kali

SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SMP NEGERI 4 GEROKGAK


Penyabangan, Jumat 3 Nopember 2023 | DISDIK TODAY

Memasuki Masa Purna Bakti Kepala SMPN 4 Gerokgak Nyoman Gunawa, S.Pd.,M.Pd. Jumat 3 Nopember 2023 dilaksanakan acara Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah kepada Pelaksana Tugas Kepala SMPN 4 Gerokgak Nyoman Mariasa, S.Pd.


Kegiatan yang berlangsung di Ruang Keterampilan sekolah setempat dihadiri Sekretaris Disdikpora Kabupaten Buleleng Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd.,MAP mewakili Kepala Dinas serta jajaran Guru dan Tenaga Kependidikan SMPN 4 Gerokgak. Nampak juga turut hadir Pengurus Komite SMPN 4 Gerokgak.


Sekretraris Disdikpora Kabupaten Buleleng mengucapkan terima kasih kepada Kepala SMPN 4 Gerokgak yang telah memasuki masa pensiun atas pengabdiannya selama memimpin SMPN 4 Gerokgak selama kurang lebih 10 tahun 3 bulan, dan selama menjadi Guru ASN di Pemerintah Kabuoaten Buleleng. Selama kepemimpinannya banyak hal yang sudah dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik dalam Pendidikan bagi Masyarakat Desa Penyabangan dan sekitarnya.  Salah satunya di pengujung masa baktinya, Pak Gunawa berhasil membawa sekolah yang berlokasi di dusun Gondol Desa Penyabangan Kecamatan Gerokgak ini meraih Juara I Lomba Perpustakaan Tingkat Kabupaten Tahun 2023. 


Sementara itu kepada Plt. Kepala SMPN 4 Gerokgak Nyoman Mariasa, S.Pd disampaikan harapan agar dapat melanjutkan kepemimpinan Kasek sebelumnya, dan meningkatkan kinerja layanan kepada masyarakat melalui memberikan layanan Pendidikan yang baik bagi siswa-siswinya. Selanjutnya Sekdis juga menghimbau kepada para pendidik agar adaptif terhadap pembelajaran berbasis teknologi informasi dalam rangka transformasi Pendidikan di era digital ini.

Acara serah terima ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan oleh Para Pihak diketahui pihak Disdikpora Kabupaten Buleleng.