(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

TECHNICAL MEETING LOMBA CERDAS CERMAT UTSAWA WIDYATARKA SUSASTRA BALI

Admin disdikpora | 01 Juni 2021 | 606 kali

TECHNICAL MEETING LOMBA CERDAS CERMAT UTSAWA WIDYATARKA SUSASTRA BALI 

 

Singaraja, Senin 1 Juni 2021 l DISDIKTODAY

 

Hari ini Sekretaris Disdikpora Kabupaten Buleleng, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S. Pd, M. A. P didampingi Kasubbag Perencanaan, Gede Wardana, S. Kom. Ikut serta menghadiri Technical Meeting Lomba Cerdas Cermat Utsawa Widyatarka Susastra Bali bertempat di Kantor DPC PDIP Perjuangan Kabupaten Buleleng, (1/6/21). 

 

 

Acara dimulai pukul 15.30 yang diawali dengan penyampaian secara umum dari Drs. I Made Agus Susila sebagai koordinator LCC serangkaian HUT PDI Perjuangan ke 48 Tahun. kegiatan ini turut mengundang Pendamping, Dewan Juri, Penyusunan Soal Pengamatan dan Pembawa acara dengan tujuan diadakannya pertemuan ini adalah  untuk memberikan informasi secara jelas terkait pelaksanaan Lomba Cerdas Cermat. 

 

Acara kemudian dilanjutkan dengan penjelasan tata tertib pelaksanaan lomba serta bagaimana teknis lomba dimulai dari babak penyisihan sampai menuju babak final. Kegiatan LCC ini akan dilaksanakan pada tanggal 4 juni 2021 babak penyisihan dan babak final pada tanggal 5 Juni 2021 untuk semua jenjang mulai dari SD,  SMP, SMA dan SMK se - Kabupaten Buleleng. Seusai acara, kegiatan dilanjutkan dengan pengundian peserta.