(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

UPACARA DISDIKPORA KABUPATEN BULELENG

Admin disdikpora | 18 November 2024 | 272 kali

UPACARA DISDIKPORA KABUPATEN BULELENG


Singaraja, Senin 18 November 2024 l DISDIKTODAY

Seijin Kepala Disdikpora Buleleng, Made Astika, S.Pd., M.M., upacara pagi ini, Kepala Bidang Penbinaan SMP, Putu Primasuta., S.Sn, bertindak sebagai pembina upacara


Sebagaimana mestinya pelaksanaan upacara pagi dilakukan secara rutin di masing-masing OPD salah satunya Disdikpora Kabupaten Buleleng tentu saja memiliki manfaat bagi kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi ASN maupun tenaga non ASN.


Selanjutnya, Kadis Astika dalam arahannya menekankan bagi pemegang kartu kendali mengingatkan agar melakukan pengecekan apakah masih ada kegiatan, jangan sampai ada keterlambatan dalam pengerjaan SPJ, apalagi sampai berbulan - bulan hingga sampai sekarang belum terselesaikan.


Bagi semua Kasi Sarpras Kurikulum dan Peserta Didik agar melakukan sinkronisasi terkait Biaya Operasional Satuan Pendidikan (BOSP)agar harmonisasi sehingga sejalan baik dari peraturan pusat maupun di daerah.


Lebih lanjut, dirinya menegaskan kembali agar semua pejabat dan staf selalu meningkatkan kinerja dan semangat dalam menyelesaikan tugas sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.


Kegiatan Upacara selalu dilaksanakan dan bermanfaat sebagai sarana untuk mengevaluasi.Perlu diketahui bersama apel kerja ini diikuti Kasi, subkor beserta staf lingkup kerja Disdikpora Kabupaten Buleleng.