(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

WEBINAR KESIAPAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA TAHUN 2022

Admin disdikpora | 03 Januari 2022 | 1313 kali

DISDIKPORA BULELENG IKUTI WEBINAR KESIAPAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA TAHUN 2022

Singaraja, Rabu 3 Januari 2022 | DISDIKTODAY

Menindaklajuti SKB 4 Menteri yaitu Menteri Pendidikan, Kebudayaan , Riset dan Teknologi, Menteri Kesehatan RI, Menteri Agama RI dan Menteri Dalam Negeri, Nomor 05/KB/2021, Nomor 1347 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/Menkes/6678/2021, dan nomor 443-5847 Tahun 2021, tentang panduan penyelenggaraan pembelajaran di masa pandemi Covid-19, maka Diretorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah melaksanakan webinar dalam rangka sosialisasi SKB 4 Menteri terkait dengan pelaksanaan pembelajaran tatap muka tahun 2022.


Sehubungan dengan hal tersebut seusai melaksanakan Apel Kerja dan Rapat Staf, Kelapa Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M,  bersama jajaran lingkup Disdikpora Kabupaten Buleleng  mengikuti webinar pelaksanaan pembelajaran tatap muka tahun 2022 melalui aplikasi zoom metting dan kanal youtube Ditjen PAUD Dikdasmen bertempat diruang rapat kepala Dinas,Senin  3/1/22.


Dalam susunan acara kegiatan dibuka secara resmi oleh Sekretaris Jenderal, Kemendikbudristek Ir. Suharti, M.A., Ph.D. Sementara itu, Dirjen PAUD, Dikdas dan Dikmen, Kemendikbudristek memberikan Kebijakan pembelajaran di masa pandemi covid-19.Dirjen Pendidikan Islam, Kemenag RI memberikan Kebijakan pembelajaran di masa pandemi covid-19 pada madrasah, pesantren dan pendidikan keagamaan.Dirjen Kesehatan Masyarakat, Kemenkes RI memberikan materi upaya-upaya dalam mewujudkan PTM dan percepatan vaksinasi pendidikan, tenaga kependidikan dan peserta didik.Sementara itu dari Dirjen Bina Pembanguan Daerah, Kemedagri RI menyampaikan materi Tanggung jawab pemerintah daerah dalam penyelenggaraan PTM terbatas yang aman, penyelenggaraan PPKM dalam mendukung PTM terbatas yang aman dan dukungan satgas penangganan covid-19 di tingkat daerah dalam mendukung PTM terbatas yang aman.