KADISDIKPORA BULELENG JADI NARASUMBER WORKSHOP E - LEARNING FAKULTAS HUKUM DAN ILMU SOSIAL UNDIKSHA
Singaraja, Kamis 22 Oktober 2021 l DISDIKTODAY
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S. Pd, M. M hari ini hadir guna menjadi narasumber dalam acara Workshop E - Learning bagi Dosen, Pegawai dan Mahasiswa Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Universitas Pendidikan Ganesha bertempat di ruang seminar, Jumat, 22/10/21.
Kepala Dinas menyampaikan materi tentang E - Learning kepada mahasiswa mulai dari proses pembelajaran daring dengan memanfaatkan akun belajar. Id serta data aktivitas Pembelajaran Daerah. Pembelajaran e - learning untuk proses pembelajaran sesungguhnya untuk di pendidikan dasar dan menengah sudah sekolah sudah secara umum melakukan hal tersebut. Mahasiswa nantinya juga di harapkan ikut berkolaborasi jika nantinya ada program pengabdian masyarakat di satuan Pendidikan untuk bisa menerapkan E - Learning. Selain itu mahasiswa juga bisa melakukan penelitian terhadap efektivitas E - learning bagi Guru dan Peserta Didik.
Dalam kegiatan ini juga mengundang Narasumber Dr. I Gde Wawan Sudatha, S. Pd, S.T, M. Pd salah satu Dosen dari FHIS Undiksha.
Sebelumnya kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Dekan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Undiksha, Prof. Dr. Sukadi, M.Pd., M.Ed. di dampingi Wadek 1, Dr. I Nengah Suastika, S.Pd., M.Pd, Wadek 2, Dr. Drs I Made Pageh, M.Hum, Wadek 3, dan I Putu Ananda Citra, S.Pd., M.Sc.Di penghujung acara di lanjutkan dengan penyerahan cendramata dan sesi poto bersama.