(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

WORKSHOP PENYUSUNAN NASKAH SOAL UJIAN SEKOLAH JENJANG SMP TAHUN 2022

Admin disdikpora | 15 Februari 2022 | 518 kali

WORKSHOP PENYUSUNAN NASKAH SOAL UJIAN SEKOLAH JENJANG SMP TAHUN 2022


Selasa, 15 Februari 2022 l DISDIKTODAY

Bertempat di SMP Negeri 1 Seririt, Disdikpora Kabupaten Buleleng melalui Bidang PSMP khususnya pada Seksi Kurikulum SMP menyelenggarakan Workshop Penyusunan Naskah Soal Ujian Sekolah jenjang SMP Tahun 2022, Selasa, 15/2/22.


Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Kabid Pembinaan SMP, Putu Primasuta.S.Sn. Dalam pembacaan sambutan dapat disampaikan  bahwa workshop ini diselenggarakan berdasarkan Permendikbud Nomor 23 Tahun 2016, Permendikbud Nomor 43 Tahun 2019 dan Surat Edaran Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021 menunjukkan bahwa tes secara luring atau daring di masa pandemi COVID-19, dapat menjadi salah satu instrumen pilihan yang dapat digunakan oleh satuan pendidikan jenjang SMP untuk menentukan kelulusan peserta didiknya.


Kegiatan ini juga memberikan pemahaman dan meningkatkan kompetensi guru mata pelajaran untuk menyusun model-model soal Ujian Sekolah berbasis Higher Orther Thinking Skill (HOTS) maka dipandang perlu untuk menyelenggarakan Workshop Penyusunan Naskah Soal Ujian Sekolah Jenjang SMP. 


Sementara itu, dari laporan Kasi Kurikulum SMP, Ketut Suardika, S. H melaporkan bahwa  tujuan diadakannya workshop ini guna mempersiapkan guru -  guru mata pelajaran dalam menyusun naskah soal ujian secara umum, sedangkan secara khusus tujuan pelaksanaan workshop ini adalah  yang pertama meningkatkan profesionalisma guru mata pelajaran dalam merencanakan penilaian prestasi belajar, yang kedua menjelaskan pemahaman terkait teknik penyusunan soal Literasi dan Numerasi, yang kegita neningkatkan keterampilan guru mata pelajaran dalam mempraktikkan penyusunan kisi kisi soal AKM dan yang terakhir mampu mempresantasikan hasil karya penyusunan soal mata pelajaran.

Lebih lanjut, workshop penyusunan naskah soal ujian sekolah diikuti oleh guru - guru dari 16 mata pelajaran tergabung dalam MGMP tersebar di Kabupaten Buleleng berjumlah 64 orang terbagi dalam 2 kelas. berlangsung dari tanggal 15  sampai dengan 18 Februari 2022.