(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

ASN DISDIKPORA LAKUKAN REKAM WAJAH

Admin disdikpora | 13 Januari 2020 | 568 kali

ASN DISDIKPORA LAKUKAN REKAM WAJAH

Singaraja, 13 Januari 2020 | DISDIK TODAY
Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Disdikpora Kabupaten Buleleng mulai melakukan perekaman wajah pada hari Senin, 13 Januari 2020. Acara yang mengambil tempat di Aula Disdikpora merupakan bagian sosialisasi aplikasi e-kinerja. Dengan aplikasi ini memungkinkan para ASN melakukan absensi menggunakan telepon cerdas berbasis android dari titik lokasi yang akan ditentukan nantinya.

Tim e-Kinerja dari BKPSDM Kabupaten Buleleng yang dipimpin Kabid Penilaian Kinerja Aparatur dan Promosi, I Gusti Made Suryawan, SH bersama Tim Pengembang dari G-Media, Malang didampingi Sekretaris Disdipora Buleleng, Made Astika, S. Pd. MM. memandu sosialisasi dan perekaman wajah seluruh ASN Disdikpora melalui smartphone masing-masing. Nantinya dapat aplikasi ini digunakan sebagai absen mobile yang merupakan salah satu komponen penialaian kinerja ASN untuk mendapatkan tambahan penghasilan.

Perekaman wajah diawali dengan mengunduh aplikasi G-Absen Presensi Pemkab Buleleng di appstore dilanjutkan dengan mengisi data diri serta merekam wajah melalui kamera smartphone masing-masing.

Selanjutnya sistem akan memvalidasi Data karyawan/karyawati serta wajah yang sudah direkam. Sesuai dengan tahapan aplikasi ini akan efektif digunakan mulai tahun 2020 ini.