ATLET KARATE BULELENG GOES TO HUNGGARIA
Singaraja, Rabu 19 September 2019|DISDIKTODAY
Kadek Renia Sofia Putri siswa kelas V, SD Negeri 3 Banjar jawa, kali ini berkesempatan bertemu dengan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng,Ir. Gde Darmaja, MS.i didampingi Kabid Pemuda dan Olahraga, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd, M.A.P.Kedatangan Kadek serta Sekum Forki Buleleng, Putu Arga M.Pd bermaksud untuk meminta doa restu serta dukungan, karena akan berangkat mewakili Indonesia ke kejuaraan dunia karate di Hungaria,6-13 Nopember 2019.
“Kami dari Disdikpora Buleleng sangat berbangga karena atlet-atlet muda semakin menunjukkan prestasi yang luar biasa.Tentu ini merupakan sebuah kesempatan emas untuk menambah pengalaman dan jam bertanding, apalagi membawa nama Buleleng, Bali dan Indonesia di kancah dunia.Harapannya semoga kadek bisa tampil dengan baik sehingga bisa memperoleh hasil yang diharapkan.Selanjutnya pertemuan kali ini akan kita sampaikan kepada Bapak Bupati Buleleng untuk dilakukan audensi agar nanti lebih termotivasi ”ungkap Kadisdikpora Buleleng.
Banyak prestasi yang sudah di raih baik ditingkat kabupaten maupun provinsi dan modal go internasional ini adalah berkat raihan dirinya menjadi juara nasional O2 SN tingkat SD pada cabor karate.