KADISIKPORA BULELENG BUKA KEJUARAAN BOLA VOLI SINGA AMBARA RAJA CUP 3
Desa Pedawa, Sabtu, 12 Mei 2018 l DISDIKTODAY
Perkembangan Olahraga Bola Voli di kabupaten Buleleng terus di optimalkan,baik dari sisi pembinaan maupun kompetisi antar klub bola voli itu sendiri.Salah satu wujud pembinaan tersebut adalah dengan dilaksanakannya Kejuaraan Bola Volly Singa Ambara Raja Cup 3 tahun 2018 bertempat di Lapangan Bola Volly Desa Pedawa Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng ,Sabtu, 12 Mei 2018.
Kejuaraan Bola Volly dibuka secara resmi oleh Bupati Buleleng yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd. Dalam sambutannya Bupati Buleleng menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada Masyarakat Desa Pedawa atas terselenggaranya acara ini. Baik dilihat secara umum masyarakat desa Pedawa juga sangat potensial dalam pengembangan olahraga bola volly itu sendiri.
Selanjutnya, untuk diketahui bersama Pemerintah Kabupaten Buleleng senantiasa setiap tahun meningkatkan anggaran untuk hibah olahraga melalui hibah KONI.
Tahun ini KONI sesuai arahan dari Disdikpora Kabupaten Buleleng memberikan porsi lebih kepada KONI Kecamatan dan akan terus dilakukan peningkatan sehingga mampu mendorong pengembangan olahraga yang ada Kabupaten Buleleng.
Ditambahkan pula, dari sisi fisik Lapangan sudah sangat baik dan refresintatif digunakan sebagai tempat kejuaraan. Namun yang perlu mungkin mungkin dikembangkan untuk tempat penonton.Terkait hal tersebut, kalau memang ada ide usulan terhadap Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng yang nantinya akan merekomendasi sehingga lebih memperkuat usulan baik itu ke Menpora melalui Bantah Bidang Olahraga.
Panitia penyelenggara dari PBVSI Buleleng menyampaikan kejuaraan yang memperebutkan Piala bergilir dari Bupati Buleleng diikuti sebanyak 32 klub bola volly se-kabupaten Buleleng dan semi open sejumlah 8 klub di Bali. Pertandingan perdana diawali oleh tim bola volly Kompas Desa Pancasari vs JVC Desa Tigawasa
Wirotama Raider vs Banyuseri
dimulai dari tanggal 12 Mei 2018 sampai selesai.
Diharapkan melalui kejuaraan ini seluruh club Bola Voli mampu menunjukkan diri sebagai atlet yang menjunjung tinggi sportivitas sehingga lebih kepada kepentingan pengembangan Bola Voli di Kabupaten Buleleng.