KEMDIKBUD MOVEV PELAKSANAAN PIP DI BULELENG
Singaraja, 10 desember 2018| DISDIK TODAY
Bertempat di Aula Disdikpora Kabupaten Buleleng, Senin 10 Desember 2018 dilaksanakan Monitoring dan Evaluasi Program Indonesia Pintar tahun 2018. Monev dilaksanakan oleh Tim Monev PIP Direktorat Jenderal Pendidiklan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, masing-masing Linda Eri Kayanti dan Anisa Fabiola.
Tim monev PIP Kemdikbud menyampaikan bahwa pelaksanaan PIP di Kabupaten Buleleng sudah semakin baik. Hal ini dapat dilihat dari capaian realisasi sampai saat ini yang cukup signifikan.
Hadir dalam kesempatan itu Kasi Peserta Didik SD, I Nyoman Yasa dan Operator PIP Disdikpora, I Made Mangku Ariasa. Petugas dari BRI Cabang dan Unit serta 1 orang Kepala Sekolah, 1 orang operator sekolah serta 2 orang Siswa dari masing-masing Kecamatan di Kabupaten Buleleng.
Rangkaian kegiatan ditutup dengan diskusi antara seluruh peserta rapat tentang program PIP hambatan serta solusinya sebelum dilanjutkan dengan kunjungan ke SD 1 Dencarik dalam Tatap muka dengan seluruh Kepala sekolah yang ada di Banjar.