(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

KOORDINASI STRATEGIS LINTAS SEKTOR PELAYANAN KEPEMUDAAN

Admin disdikpora | 06 September 2019 | 477 kali

KOORDINASI STRATEGIS LINTAS SEKTOR PELAYANAN KEPEMUDAAN

 

Kuta, 5 September 2019| DISDIK TODAY

Presiden Republik Indonesia, Bapak Joko Widodo menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 66 Tahun 2017 tentang Koordinasi Strategis Lintas Sektor Peneyelenggaraan Pelayanan Kepemudaan. Regulasi ini menjadi tools sekaligus payung hukum bagi segenap stakeholder Kementerian, Lembaga dan Pemerintah Daerah untuk memberikan layanan kepemudaan sesuai kewenangan masing-masing yang telah diatur dengan undang-undang 40 / 2009 tentang Kepemudaan.

Hal tersebut dibahas dalam acara Sosialisasi Perpres 66/2017 tentang Koordinasi Strategis Lintas Sektor Penyelenggaraan Pelayanan Kepemudaan Wilayah Tengah di Kuta, Badung. Kegiatan yang diselenggarakan Kementerian Pemuda dan Olahraga ini dibuka Resmi oleh Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, Dr. H. M. Asrorun Ni'am Sholeh, MA dengan dihadiri Perwakilan Dinas yang membidangi Kepemudaan di Wilayah Bali, NTB, NTT, Kalimantan, Sulawesi serta Forum-Forum Kepemudaan.

 

Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng yang dihadiri Kepala Bidang Pemuda, Ida Bagus Gde Surya Bharata menyampaikan bahwa kegiatan yang berlangsung 5 - 7 September 2019 bertujuan untuk mengoptimalkan koordinasi dan sinergi antara Pemerintah Pusat dan Daerah dalam kegiatan penyelenggaraan pelayanan Kepemudaan, serta mengedukasi dan mengadvokasi perwujudan Perpres 66 / 2017. Sedangkan hasil yang diharapkan adalah semakin oprimalnya koordinasi dan sinergi Pemerintah pusat dan daerah dalam kegiatan penyelenggaraan pelayanan kepemudaan, terlaksananya rintisan kebijakan Pelayanan Kepemudaan di daerah, serta terbitnya Peraturan di Daerah untuk mendukung kegiatan Pelayanan Kepemudaan.

Sementara materi sosialisasi diisi dengan implementasi Perpres 66/2017 di lingkungan K/L, Sinkronisasi RPJMN dengan Program Kepemudaan Tingkat Pusat dan Daerah, Kolaborasi Lintas Sektor di Daerah, Sinergitas Pelayanan Kepemudaan di Provinsi Bali, Progress Report dan Focus Group Discussion.