(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

LIGA SEPAK BOLA SISWA SMP TINGKAT PROVINSI, BULELENG MASUK GROUP B

Admin disdikpora | 06 September 2018 | 420 kali

LIGA SEPAK BOLA SISWA SMP TINGKAT PROVINSI, BULELENG MASUK GROUP B

Denpasar, 5 September 2018| DISDIK TODAY

Liga Sepak Bola Siswa SMP Tingkat Provinsi akan segera digelar pada 8 - 13 September 2018 di Stadion Ngurah Rai Denpasar diikuti oleh 7 Kabupaten/Kota minus Kabupaten Tabanan dan Bangli. Sesuai dengan hasil Technical Meeting (TM) yang dilaksanakan, Rabu 5 September 2018 di Ruang Sidang Disdik Provinsi Bali dihadiri oleh Official dan Pelatih dari peserta.

Acara dilanjutkan dengan pelaksanaan drawing yang terbagi menjadi dua grup masing-masing Grup A ditempati oleh Denpasar, Gianyar, Karangasem dan Badung sedangkan grup B ditempati oleh Buleleng, Klungkung. dan Jembrana. Sesuai jadwal Buleleng akan menghadapi Klungkung pada kick off pukul 09.30 Wita tanggal 9 September 2018, dan menghadapi Jembrana pada kick off pukul 09.30 Wita tanggal 10 September 2018.

Apabila lolos sebagai Juara Grup, Buleleng akan berlaga disemifinal tanggal 12 September, kemudian Final tanggal 13 September 2018.

Tim Galasiswa Buleleng terdiri dari 18 pemain yang merupakan gabungan pemain terbaik hasil Galasiswa tingkat Kabupaten Buleleng yang terdiri dari pemain dari SMPN 4 Kubutambahan, SMPN 1 Singaraja, SMPN 8 Singaraja, SMPN 3 Singaraja dan SMPN 1 Seririt, serta didampingi oleh 2 pelatih dan 2 Official.

Juara Galasiswa Tingkat Provinsi berhak mewakili ke Tingkat Nasional