(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

LOMBA INOVASI KEPALA SEKOLAH

Admin disdikpora | 05 Juni 2017 | 1483 kali

LOMBA INOVASI KEPALA SEKOLAH

Singaraja, DISDIK TODAY | Ajang Buleleng Education Expo (BEE) II Tahun 2017 tidak saja menyasar siswa dan guru dalam mengikuti lomba, akan tetapi Kepala Sekolah pun tidak ketinggalan dalam berlomba. Sebanyak 32 Kepala Sekolah mengikuti Lomba Inovasi Kepala Sekolah. Melalui penyelenggaraan lomba ini diharapkan kualitas pendidikan dan pengelolaan sekolah lebih meningkat, sehingga mampu menjawab tantangan global.

Kegiatan lomba ini dibagi menjadi 2 tahap yakni, tahap pertama penilaian dokumen/instatik yang menghasilkan 10 peserta dan akan berlanjut ke tahapan berikutnya. Selanjutnya, 10 peserta ini mempresentasikan karyanya di hadapan dewan juri yang ditunjuk dan langsung menjawab pertanyaan yang dilontarkan dewan juri.

Lomba kali ini mengambil tema “Inovasi Kepala Sekolah Menjadikan Sekolah Berprestasi” dengan 5 sub tema diantaranya 1) Membangun Budaya Literasi di Satuan Pendidikan; 2) Meningkatkan Profesionalitas Kepala Sekolah melalui Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan dan Penguatan Kepemimpinan Pembelajaran Abad 21; 3) Mengoptimalisasi Peran Tri Pusat Pendidikan (Seklah, Keluarga dan Masyarakat) dalam Penguatan Pendidikan Karakter; 4) Manajemen berbasis sekolah menuju sekolah berbudaya dan berprestasi; 5) Total Quality Manajemen menuju sekolah ber-Integritas.

Kegiatan presentasi yang berlangsung pada 1 Juni 2017 dari siang hingga malam itu menetapkan 3 Juara, yaitu:
Juara 1 diraih Nyoman Sudiana, S.Pd.,M.Pd. Kepala SMPN 2 Sukasada;
Juara 2 diraih Dra. Ni Putu Karnadhi, M.Si. Kepala SMPN 1 Singaraja;
Juara 3 diraih Putu Budiastana, S.Pd.,M.Pd. Kepala SMPN 4 Singaraja.
Selanjutnya Juara 1 didaulat melaksanakan presentasi kembali dalam acara deseminasi PTK/PTS pada 5 Juni 2017 di Gedung Kesenian Gde Manik, Singaraja.