PELATIHAN DAN PEMBINAAN PASKIBRAKA KABUPATEN BULELENG TAHUN 2019
Singaraja, Rabu, 17Juli 2019|DISDIKTODAY
Sebanyak tujuh puluh siswa-siswi SMA/SMK negeri maupaun swasta hari ini mengikuti pembinaan dan pelatihan Paskibraka.Sebelumnya kegiatan dimulai, acara seremonial secara resmi dibuka oleh Kadisdikpora Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Kabid Pemuda dan Olahraga, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd, M.A.P .Dalam penyampaian sambutan dapat disampaikan bahwa yang pertama selamat atas terpilihnya adik-adik sebagai anggota pasukan pengibar bendera pusaka merah putih kabupaten Buleleng di tahun 2019.Tentunya bagi peserta ini merupakan sebuah kebanggaan , bagaimana tidak kalian adalah Putra-putri terbaik Buleleng yang telah dinyatakan lulus seleksi dengan berbagai proses dan tahapan. Terkait hal itu pada hari ini calon Paskibraka akan dididik dan dilatih sebagai Paskibraka yang nantinya bertugas sebagai pengibar Bendara Merah Putih pada peringatan HUT Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 pada tanggal 17 Agustus yang akan datang.Harapan agar tetap semangat dan disdiplin dalam mengikuti kegiatan adalah kunci keberhasilan untuk kelancaran kegiatan ini.
Selanjutnya, disisi lain dari laporan ketua panitia yang di sampaikan oleh Kasi Pembibitan Prestasi Olahraga, Nyoman Heriadi, S.Pd melaporkan bahwa tujuan dari kegiatan ini tiada lain untuk membangun mental yang mantap dan handal khususnya bagi peserta dan memeberikan gambaran dan wawasan tentang tugas mulia Paskibraka terutama dalam suatau upacara Bendera.Jika dilihat dari peserta sebelumnya mereka sudah diseleksi untuk perwakilan lima orang putra dan putri dari SMA/SMK se-kabupaten Buleleng.
Sedangkan untuk tempat pelaksanaan dipusatkan di lapangan taman kota singaraja dimulai dari tanggal 17 Juli s.d 15 Agustus 2019.Untuk Pelatih dan Pembina Disdikpora Buleleng bekerjasama dengan TNI/Polri yang ditunjuk berdasarkan Sprin dan Satker yang bersangkutan di bantu Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Buleleng.Sedangkan untuk teknis pelatihan ada beberapa tahapan yang harus diikuti antara lain:Tahap Seleksi peserta pelatihan, tahap latihan dasar PBB ditempat, tahap latihan PBB berjalan, tahap pembentukan Formasi Paskibraka dan yang terakhir pemantapan Formasi Paskibraka.