(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PEMBAHASAN RUMUSAN KEGIATAN KERJASAMA PEMKAB BULELENG - PUTERA SAMPOERNA FOUNDATIO

Admin disdikpora | 30 September 2019 | 274 kali

PEMBAHASAN RUMUSAN KEGIATAN KERJASAMA PEMKAB BULELENG - PUTERA SAMPOERNA FOUNDATIO

Jumat, 27 September 2019 |Disdik Today
Guna mewujudkan Lighthouse School Program/sekolah model/ mercusuar sebagai implementasi kerjasama antara Pemkab Buleleng dengan Putera Sampoerna Foundation (PSF), maka Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng kembali mengadakan pertemuan lanjutan dengan pihak PSF.

Pertemuan yang diselenggarakan pada Kamis, 26 September 2019 di Gedung Kampus Sampoerna University, Jakarta ini dihadiri Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Bpk Gde Darmaja, didampingi Kabid Pembinaan SMP, dan Kasubag Perencanaan. Pihak PSF, Ibu Juliana selaku Program Development & Monitoring Manager dan Ida Bagus Gede Werdhi Putra selaku Fund Raising & Assisted Student Recruitment Department.

Pertemuan kali ini membahas rencana tindak lanjut program berdasarkan pertemuan yang dilaksanakan sebelumnya. Topik yang didiskusikan berupa analisa kegiatan, pemetaan kebutuhan/rincian belanja yang berimplikasi pada dana yang harus dipasang pada anggaran 2019 - 2022 serta komposisi biaya yang ditanggung masing-masing pihak.
Tujuan utama program ini adalah mendapatkan guru yang berkualitas melalui seleksi. Sesuai Timeline 2019-2022 versi PSF, dimulai dari 2019 dengan sosialisasi untuk mencari kandidat guru lanjut tahun 2020 diharapkan sudah melaksanakan rekrutment melalui seleksi. Setelah terjaring, di awal: mereka akan dilatih dan dibimbing, di tengah: mereka akan tampil, di akhir: mereka sudah mampu untuk tampil dan melakukan sharing ilmu kepada rekan guru dari sekolah lain/sekolah imbas, sehingga melalui pola pelatihan-pendampingan-diseminasi/pengimbasan (2020-2022), hasil akhir yg diharapkan ada 1000 guru akan terimbas. Sebelumnya telah disepakati bahwa SMPN 8 Singaraja yang diajukan dalam program sekolah model/mercusuar.

Dari presentasi PSF, secara umum Bpk Kadisdikpora sepakat terhadap roadmap program tersebut, namun dari sisi penganggaran dan pelaksanaan kegiatan masih perlu dikaji ulang terutama tahun berjalan 2019. Terhadap tanggapan ini pihak PSF akan menyesuaikan kegiatan dengan sistem penganggaran Buleleng. (dwr)