(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

PEMUDA INDONESIA MENATAP DUNIA

Admin disdikpora | 28 Oktober 2016 | 596 kali

PEMUDA INDONESIA MENATAP DUNIA

Singaraja, DISDIK TODAY | Jumat 28 Oktober 2016 kembali bangsa Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke 88. Salah satu peristiwa yang penting dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia menuju kemerdekaan pada tahun 1945. Momentum kesadaran bertumpah darah, berbangsa dan berbahasa satu yaitu Indonesia, setiap tahun selalu digaungkan makna dan nilai kebangsaan yang tiada tara melalui peringatan hari Sumpah Pemuda (HSP).

Disdik Buleleng sebagai leading sector pembangunan pendidikan dan kepemudaan menggelar kegiatan-kegiatan yang melibatkan unsur pemuda. Melalui Seksi Pemuda Bidang PNF PO, Disdik kembali mempersiapkan peringatan HSP ke 88 yang akan diperingati besok dengan Apel HSP di Taman Kota Singaraja.

Dengan mengusung tema "PEMUDA INDONESIA MENATAP DUNIA" Disdik Buleleng mengajak Pemuda Buleleng, khususnya pelajar dari berbagai jenjang pendidikan memaknai arti penting peran pemuda dalam berbangsa dan bernegara.

Berbagai Kegiatan dilaksanakan Disdik Buleleng untuk mewujudkan upaya tersebut. Mulai dari menumbuhkan nasionalisme melalui dialog kebangsaan, menjunjung tinggi nilai sportivitas melalui Kejuaraan Tenis Pelajar Dinas Pendidikan CUP I, memberikan penghargaan dan bonus bagi pelajar berprestasi, melestarikan permainan tradisional melalui Buleleng Mekorot Featival (BMF) sampai dengan upaya menjaga kelestarian lingkungan melalui pagelaran Buleleng Recycle Carnaval (BRC) pada Sabtu, 29 Oktober 2016.

Semoga kegiatan-kegiatan ini dapat kembali menggugah rasa persatuan dan kesatuan bangsa utamanya pemuda dalam mengisi diri sebagai penerima tongkat estafet pembangunan di masa-masa mendatang.

"DIRGAHAYU PEMUDA INDONESIA"

Download disini