SEMINAR KEBIJAKAN HAKI
Singaraja, DISDIK TODAY | Seminar kebijakan pengelolaan hak karya intelektual dan luaran penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan oleh LPPM Undiksha hari ini Sabtu, 15 Oktober 2016 di Gedung Mr. I Gusti Ketut Puja, Singaraja. Seminar ini dibuka oleh Wakil Rektor III Undiksha dihadiri Bupati Buleleng yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Kab Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd.
Sebagai Narasumber dalam seminar tersebut Prof. Dr. Ocky Karna Radjasa, M.Sc, Direktur Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat Dirjen Penguatan Riset dan Pengembangan Kemenristek Dikti. Dalam Sambutannya Bupati Buleleng mengharapkan hasil riset para akademisi yang ada di Buleleng khususnya Undiksha dapat memberi vibrasi positif untuk pengembangan iptek dan memberikan manfaat untuk masyarakat Buleleng.
Download disini