(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

SIAP BERTUGAS MENGIBARKAN SANG MERAH PUTIH, PASKIBRAKA BULELENG DIKUKUHKAN

Admin disdikpora | 19 Agustus 2019 | 368 kali

SIAP BERTUGAS MENGIBARKAN SANG MERAH PUTIH, PASKIBRAKA BULELENG DIKUKUHKAN

Singaraja, Jumat 16 Agustus 2019 | DISDIKTODAY

Setelah dua minggu ditempa, dibina dan dilatih akhirnya Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) hari ini resmi dikukuhkan oleh Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST di Lobby Atiti Wisma Kantor Bupati Buleleng. Kegiatan pengukuhan diisi dengan pengucapan Ikrar Paskibraka dan dilanjutkan dengan penyematan secara simbolis serta diakhiri dengan penghormatan dengan mencium Bendera Merah Putih sebagai tanda kesiapan Paskibraka untuk melaksanakan tugas saat Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia pada hari Sabtu 17 Agustus 2019.

Seusai kegiatan Bupati Buleleng menyampaikan rasa bangga “karena saya lihat Adik-adik Paskibraka semakin hari semakin tertib semakin semangat di hari kemerdekan ini dan tentu harapan saya bisa memperkuat rasa persaudaraan serta dasar-dasar daripada kemerdekaan dan semangat patriotisme dalam membangun rasa kebersamaan dan gotong royong”.Selain itu ucapan terima kasih kepada panitia Paskibraka, pelatih dan unsure-unsur terkait yang telah memberikan pelatihan dan pembinaan kepada adik-adik Paskibraka Kabupaten Buleleng, sehingga siap melaksanakan tugas yang diamanatkan demi berkibarnya Sang Merah Putih.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Ir. Gde Darmaja, M.Si juga menyampaikan terima kasih kepada Paskibraka Kabupaten Buleleng dan panitia karena hari ini adik-adik kita bisa mengikuti upacara pengukuhan dan siap bertugas.Mudah-mudahan saat upacara peringatan hari kemerdekan besok bisa berjalan lancar dan sukses.
Disisi lain salah satu Paskibraka Putu Chissa Purnama Dewi Rahjasa siswa SMA N 1 Singaraja mengungkapkan rasa bangga dan senang karena hari ini bisa mengikuti upacara pengukuhan.Apalagi besok saya bersama teman-teman bertugas, jadi ini suatu kesempatan yang luar biasa dan jadi pengalaman yang tak terlupakan.Banyak yang kami dapatkan Selama dua minggu pembinaan dan pelatihan terutama tentang kedisiplinan.
Tuju Puluh orang anggota Paskibraka ini akan bertugas besok saat Upacara peringatan Hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 tahun di lapangan Taman Kota Singaraja.