SMKN 1 SINGARAJA BERHASIL JADI JAWARA LOMBA JANGER
Singaraja, DISDIK TODAY | Warga kota Singaraja yang berkunjung ke Malam Hiburan Rakyat HUT Kota Singaraja ke 413 pada Selasa 18 April 2017 malam disuguhi hiburan Lomba Janger Kreasi SMA/SMK se Buleleng. Lomba yang digelar di atas panggung Pekan Apresiasi Seni ini diikuti 5 peserta.
Gerakan lemah gemulai penari janger (wanita) berpadu dengan ketangkasan gerakan penari kecak (pria) menirukan irama gamelan sembari melantunkan tembang-tembang janger kreasi. Penampilan mereka mampu membius penonton, yang didominasi remaja sebaya penari janger. Disamping menyemangati rekan-rekannya yang tampil, ada juga yang mengabadikan penampilan rekannya dengan dokumentasi foto dan video.
Memang setiap tahunnya tari janger ini dilombakan saat perayaan HUT Kota Singaraja. Hal ini disamping sebagai upaya pelestarian budaya Bali juga merupakan salah satu upaya penguatan karakter peserta didik. Demikian disampaikan Kepala Disdikpora Buleleng,Drs. Gede Suyasa, M.Pd. yang dengan setia menonton kebolehan masing-masing peserta hingga akhir lomba.
Disamping itu, Disdikpora Kabupaten Buleleng juga kedatangan tamu khusus yang ikut menonton lomba janger, yaitu Tim dari Ditjen GTK Kemdikbud yang sedang memberikan Diklat Pengawas Sekolah di Singaraja. Salah satu anggota tim, Tita Lestari menyampaikan terima kasih dan kesalutannya atas lomba yang diselenggarakan Disdikpora Kabupaten Buleleng.
Hadir pula ikut menyaksikan lomba adalah Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Buleleng, Drs. Ketut Asta Semadi, MM. selaku Ketua Panitia Tetap hari-Hari Besar Nasional bersama perwakilan pimpinan OPD Lingkup Kabupaten Buleleng dan para kepala sekolah peserta.
Akhirnya dewan juri yang terdiri dari Anak Agung Gde Ngurah, I Gusti Ayu Komang Sri Wahyuni, dan Cening Liadi menetapkan Juara I diraih oleh SMKN 1 Singaraja, Juara II diraih oleh SMAN Bali Mandara, Juara III SMAN 4 Singaraja, Juara IV diraih SMKN 1 Sukasada dan Juara V diraih SMAN 1 Sawan.