(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

SMP N 6 SINGARAJA TERUS MELAKUKAN INOVASI PEMBELAJARAN DARING DALAM MEMAKSIMALKAN LAYANAN PENDIDIKAN BAGI SISWA

Admin disdikpora | 13 Oktober 2020 | 379 kali

 

SMP N 6 SINGARAJA TERUS MELAKUKAN INOVASI PEMBELAJARAN DARING DALAM MEMAKSIMALKAN LAYANAN PENDIDIKAN BAGI SISWA
Singaraja, Selasa 13 Oktober 2020 | DISDIKTODAY
SMP N 6 Singaraja dimasa pandemi covid-19 terus melakukan berbagai inovasi dalam melaksanakan Pelayanan pembelajaran bagi siswanya.Saat ditemui langsung, Kepala SMP N 6 Singaraja, Nyoman Sudiana, S.Pd, M.Pd, mengungkapkan bahwa jauh sebelum ke pembelajaran daring pada masa MPLS para guru sudah melakukan kegiatan dengan memanfaatkan IT dimulai dari pengenalan, pemberian materi dan lain sebagainya.Banyak guru saat ditetapkan belajar dari rumah sudah mulai membuat model pembelajaran daring, tentu dimulai dari kepala sekolah yang terlebih dahulu mengikuti pelatihan webinar mengenai bagaimana cara mebuat maupun melaksanakan pembelajaran daring agar siswa mudah mengerti. Setelah Kepala sekolah memahami bagaimana cara membuat, selanjutnya diimbaskan kepada semua guru agar membuat materi pembelajaran dalam melalui video, google form, whatsapp, rumah belajar maupun media lainnya.

Sampai saat ini para guru sudah melakukan pembelajaran daring secara berkelanjutan dan dari informasi dilapangan, beberapa hari kemarin dalam peringatan ulang tahun sekolah, SMP N 6 Singaraja membuat lomba bahan mengajar dan dari pengakuan Kepsek ternyata guru sudah membuat video lebih dari satu dan sangat bervariasi.Hal yang terpenting bagaimana guru membuat video pembelajaran agar mudah dipahami oleh siswa dan ditambahkan pula, untuk kuota dalam penunjang kebutuhan pembelajaran daring sudah diberikan kepada siswa terhitung dari bulan maret. Lebih lanjut lagi, bagi siswa yang belum bisa dilayani dengan daring sekolah ini telah menyiapkan video yang nantinya akan diambil oleh orang tua ke sekolah dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Sementara itu, selain materi yang sudah disampaikan oleh guru melalui media daring untuk pelaporannya juga dilakukan pengarsipan dengan membuat dokument berupa print out materi .Kepala sekolah lebih menekankan kepada guru agar menggunakan aplikasi yang bisa mempermudah siswa dalam mengakses maupun memahami penggunaan aplikasi media ini.Selain itu, sekolah ini sudah membuat tim IT untuk membantu para guru yang mengalami kendala maupun gaptek dalam menggunakan pembelajaran daring. Langkah yang sudah diambil juga dalam mengatasi persoalan tersebut adalah para guru diwajibkan agar mengikuti pelatihan-pelatihan berbasi IT baik itu melalui webinar, zoom metting maupun google class room.Dan yang terakhir kami terus melakukan evaluasi terkait strategi-strategi pembelajaran daring yang secara umum bisa dipahami dan dimengerti oleh para guru sehingga kedepan para guru bisa memberikan pelayanan pendidikan secara maksimal.
Berikut beberapa video maupun link pembelajaran daring yang telah dibuat oleh guru-guru di SMP N 6 singaraja :

LEST LEAR ENGLISH

https://youtu.be/7cCx3KhNa_E

 

MATERI IPS SMP KELAS IX

https://youtu.be/P381OHwA6jc

 

MATERI IPA SMP

https://youtu.be/hMqNcA989tQ

 

MATEMATIKA DASAR

https://quizizz.com/admin/quiz/5f3f10419eb47c001bad9b46?studentShare=true

 

https://drive.google.com/file/d/1yckYIyYtb6_0RGKxDXZt_mJktIKoqjoA/view?usp=sharing

https://drive.google.com/file/d/1f_VPa5BK-VQo8cJVh-ySlOH48Gsxe0Hh/view?usp=sharing

 

MATERI KELAS 8 SEMESTER I

https://youtu.be/31KOhy4jIsM

https://drive.google.com/file/d/1o8Z1KYXCVx9uuuRTMnLaErj61gaIk6Br/view?usp=sharing

 

MATERI BHS INGGRIS 9 SEMESTER I

https://youtu.be/hy-JdVEwDH4

 

ENGLISH CLASS 8 SEMESTER I

https://youtu.be/s_tbi_5bGqo

https://youtu.be/GVzv2lmQilY

https://youtu.be/ir4BpeoSeQU

https://youtu.be/NkA0xQeOTrQ