(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

SOSIALISASI BOP PAUD TAHUN 2017 KECAMATAN SERIRIT DAN GEROKGAK

Admin disdikpora | 13 April 2017 | 331 kali

SOSIALISASI BOP PAUD TAHUN 2017 KECAMATAN SERIRIT DAN GEROKGAK

Singaraja, DISDIK TODAY| Mengambil tempat di Aula UPTD SKB Kabupaten Buleleng, Senin 20 Maret 2017 sebanyak 48 Lembaga PAUD masing-masing dari Kecamatan Seririt sebanyak 24 lembaga, dan Gerokgak 24 lembaga mengikuti Sosialisasi Bantuan Operasional Pendidikan Pendidikan Anak Usia Dini (BOP-PAUD). Kegiatan yang dipimpin langsung Kepala BIdang PAUD-PNF Disdikpora Buleleng, Dra. Nengah Pujiani, MAP didampingi Kasi Peserta Didik PAUD-PNF, Ketut Armaya, SH dan operator Wikrama Windu memaparkan mekanisme realisasi pemanfaatan BOP PAUD berdasarkan Juknis terbaru yang diterbitkan Kemdikbud. Disamping itu, perlunya meningkatkan disiplin lembaga dalam mempertanggungjawabkan bantuan yang diterima dengan memperhatikan persyaratan administrasi yang digariskan dan jadwal yang telah ditentukan. Upaya ini akan mampu nantinya memperkecil resiko kesalahan yang terjadi.