(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

TIGA PKBM IKUTI UNBK PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET B

Admin disdikpora | 07 Mei 2018 | 419 kali

TIGA PKBM IKUTI UNBK PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET B

Singaraja, DISDIK TODAY|
Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Pendidikan Kesetaraan Paket B setara SMP Tahun Pelajaran 2017/2018 Kabupaten Buleleng telah dimulai pada hari Jumat, 4 Mei 2018 dan diikuti oleh 3 Lembaga PKBM dengan jumlah peserta 43 orang.

Adapun rincian lembaga penyelenggara, jumlah peserta dan tempat UNBK adalah sebagai berikut:
1. PKBM Puspita Jaya dengan jumlah peserta terdaftar 33 orang bertempat di SMK 2 Seririt;
2. PKBM Hasta Kria dengan jumlah peserta 5 orang bertempat di SMAN 1 Singaraja;
3. PKBM Sari Mertha dengan jumlah peserta 5 orang berlokasi di SMK TI Bali Global.

Berdasarkan laporan Tim Monitoring UN Disdikpora Kab. Buleleng pada hari pertama bahwasannya ujian telah berlangsung tertib dan lancar, dimana kehadiran peserta tercatat 41 orang hadir ikut ujian dan 2 orang tidak hadir ikut ujian dengan alasan pindah domisili. Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Pembinaan PAUD -PNF Disdikpora Kabupaten Buleleng, Drs. Ni Nengah Pujiani, MAP saat memdampingi Kepala Disdikpora Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd. memantau jalannya Ujian dihari pertama.

Sementara itu Kepala UPP Kecamatan Seririt yang juga berkesempatan memantau UNBK di SMKN 2 Seririt yang diikuti oleh PKBM Puspita Jaya dengan peserta terdaftar sebanyak 33 orang dan yang tidak hadir tercatat 2 orang.

Sesuai jadwal, Ujian akan berlangsung selama 3 hari kedepan mulai Jumat, 4 April s.d. Minggu, 6 April 2018 dengan dua Mapel setiap harinya. Pada hari pertama yaitu Mapel Bahasa Indonesia dan PKn dilanjutkan dengan Mapel Matematika dan IPS di hari kedua serta IPA dan Bahasa Inggris pada hari terakhir.