(0362) 22442
disdik@bulelengkab.go.id
Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga

Kepala Disdikpora Gus Surya Beri Keterangan Terkait Penilaian Opini Pelayanan Publik Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Bali

Admin disdikpora | 05 November 2025 | 245 kali

Kepala Disdikpora Gus Surya Beri Keterangan Terkait Penilaian Opini Pelayanan Publik Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Bali


Singaraja, Rabu 5 November 2025 | DISDIKTODAY

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng, Ida Bagus Gde Surya Bharata, S.Pd., M.A.P., memberikan keterangan terkait opini penyelenggaraan pelayanan publik kepada Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Bali, pada hari Rabu, (5/11).


Dalam keterangannya, Kadis Gus Surya menyampaikan terima kasih atas kehadiran Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Bali dalam rangka melakukan penilaian opini penyelenggaraan pelayanan publik.


“Kami Disdikpora Buleleng menyambut baik dan mendukung upaya penilaian yang dilakukan oleh Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Bali. Kegiatan ini dianggap penting sebagai langkah evaluasi independen untuk mengukur sejauh mana kualitas pelayanan yang diberikan oleh Disdikpora kepada masyarakat, khususnya para guru, siswa, maupun orang tua yang menjadi penerima layanan.Dari hasil penilaian nantinya kami akan terus berbenah kearah yang lebih baik”. Tegasnya.


Sementara itu, Ida Bagus Kade Oka Mahendra selaku  Asisten Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Bali, menjelaskan bahwa tujuan kedatangan mereka ke Disdikpora Kabupaten Buleleng adalah untuk melakukan penilaian opini penyelenggaraan pelayanan publik. Penilaian ini berfokus pada kualitas pelayanan yang diberikan oleh Disdikpora Buleleng kepada masyarakat sebagai penerima layanan.


Ida Bagus Kade Oka Mahendra menambahkan bahwa metode yang digunakan dalam penilaian ini adalah wawancara. Wawancara dilakukan terhadap penyelenggara publik dan juga pengguna layanan yang merupakan masyarakat umum.


Pengguna layanan yang diwawancarai mencakup berbagai unsur, diantaranya Penyelenggara layanan dan penerima layanan seperti Guru, Siswa, maupun orang tua atau Masyarakat yang pernah mengakses layanan di Disdikpora.


"Dari penilaian ini kami akan mengetahui apakah ada perbedaan antara layanan yang diberikan Disdikpora Kabupaten Buleleng kepada penerima layanan itu sendiri,” ujar Ida Bagus Kade Oka Mahendra.


Penilaian ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang objektif mengenai kesesuaian antara standar layanan yang ditetapkan dengan pengalaman layanan yang diterima langsung oleh masyarakat Buleleng.